Heboh Kartun Animasi 'Nussa' Dituding Promosikan Taliban, Ferdinand Hutahaean: Waspada Propaganda Sesat!

- 20 Juni 2021, 13:39 WIB
Poster Film Nussa.
Poster Film Nussa. /Doc. Visinema Pictures

PR DEPOK - Mantan politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean, turut mengomentari soal tudingan kartun animasi Nussa yang sengaja mempromosikan penampilan anak Taliban.

Menurut Ferdinand Hutahaean, publik patut mewaspadai kartun animasi Nussa tersebut lantaran dinilai mengandung propaganda sesat dari orang-orang yang mengatasnamakan Indonesia.

Ferdinand Hutahaean pun mewanti-wanti agar publik bisa membedakan antara penampilan anak Taliban dengan anak Indonesia.

Baca Juga: Seolah Setuju Jokowi Sukses Lumpuhkan KPK dan Bagi-bagi Jatah Komisaris, Ernest Prakasa: Pedes tapi Bener

"Waspadai propaganda sesat orang2 yang mengatasnamakan Indonesia. Bedakan abak Indonesia dengan anak2 Taliban..!!" ujarnya, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari cuitan di akun Twitter pribadinya @FerdinandHaean3.

Cuitan Ferdinand Hutahaean.
Cuitan Ferdinand Hutahaean. Tangkap layar Twitter @FerdinandHaean3

Dalam cuitan tersebut, ia pun mengunggah kolase foto yang menunjukkan perbedaan penampilan anak Taliban dengan anak Indonesia.

Nampak ia membandingkan gambar dari kartun animasi Nussa dengan gambar kartun dua anak dengan kaos dan celana pendek tengah memegang bendera Merah Putih.

Baca Juga: Senang Dapat Perhatian, 4 Zodiak Ini Benci Ketika Diabaikan

Cuitan Ferdinand Hutahaean ini pun ramai dikomentari warganet yang setuju maupun tidak setuju dengan pernyataannya.

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x