Sebut Vaksin Gotong Royong Berbayar Upaya Komersialisasi, Dedek Prayudi: Perbaiki Aja Distribusinya

- 16 Juli 2021, 07:40 WIB
Mantan Juru Bicara PSI, Dedek Prayudi.
Mantan Juru Bicara PSI, Dedek Prayudi. /Twitter/@Uki23

PR DEPOK - Mantan Juru Bicara (Jubir) PSI, Dedek Prayudi menanggapi terkait klaim dari Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko, yang menyatakan kalau vaksin gotong-royong yang berbayar ialah keinginan rakyat.

Menurut Dedek, jika yang dimaksud ialah vaksin berbayar untuk perusahaan yang kemudian dibagikan gratis kepada pekerjanya, ia menuturkan dirinya termasuk menjadi yang dimaksud.

"Kalau yang dimaksud adalah vaksin berbayar untuk perusahaan yang kemudian dibagikan gratis kepada pekerja, saya termasuk rakyat yg dimaksud," ujar Dedek Prayudi.

Baca Juga: Kenang Kepergian Sugiharto, Fahri Hamzah: Seorang yang Tumbuh dari Bawah, Lalu Jadi Profesional Termahal

Kemudian, Dedek melanjutkan jika yang dimaksud ialah vaksin berbayar untuk individu, ia menegaskan hal itu ialah komersialisasi.

"Kalau yang dimaksud berbayar untuk individu, saya sebut itu komersialisasi. There will be a time, but not now. Perbaiki aja distribusinya," ujar Dedek Prayudi, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Twitter @Uki23.

Adapun Moeldoko sebelumnya menegaskan bahwa keberadaan vaksin gotong royong ini tidak menghapus program vaksinasi gratis yang selama ini telah dilaksanakan pemerintah.

Cuitan Dedek Prayudi.
Cuitan Dedek Prayudi.

“Tidak akan menggantikan atau menghapus program vaksin rakyat yang diberikan pemerintah secara gratis,” kata Moeldoko dalam siaran pers yang diterima, di Jakarta, Selasa, 13 Juli 2021.

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: Twitter @Uki23


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x