Sumbangan 2 Triliun Akidi Tio Sulit Cair, Cholil Nafis: Gimana Ambilnya, Sayang Uang Segitu Banyak Buat Bantu

- 1 Agustus 2021, 14:34 WIB
Ketua MUI Pusat Cholil Nafis mempertanyakan cara mencairkan uang sumbangan Rp2 triliun dari Akidi Tio.
Ketua MUI Pusat Cholil Nafis mempertanyakan cara mencairkan uang sumbangan Rp2 triliun dari Akidi Tio. /Instagram @cholilnafis

PR DEPOK - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat, Cholil Nafis, mengomentari kabar soal sumbangan Rp2 triliun yang diberikan oleh keluarga Akidi Tio.

Cholil Nafis menyoroti kabar yang menyebutkan bahwa uang Rp2 triliun itu kini masih berada di salah satu bank di Singapura.

Dalam keterangannya, Cholil Nafis pun mempertanyakan cara agar dana sumbangan tersebut bisa diambil.

Baca Juga: 3 Roket Hantam Bandara Kandahar Afghanistan, Taliban Disinyalir Jadi Aktor di Balik Serangan

"Terus gmn cara mengambilnya ya. Beneran nanya," ujarnya, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari cuitan di akun Twitter pribadinya @cholilnafis.

Ia pun menyoroti jumlah uang yang menurutnya sangat banyak untuk membantu masyarakat Indonesia yang terdampak pandemi Covid-19.

"Kan sayang2 uang segitu banyak buat membantu masyarakat yg terkena dampak@pendemi di negeri tercinta ini," katanya menambahkan.

Cuitan Cholil Nafis.
Cuitan Cholil Nafis. Tangkap layar Twitter @cholilnafis

Baca Juga: Apakah Covid-19 Varian Delta Plus Lebih Cepat Menular? Begini Penjelasan Prof Zubairi

Untuk diketahui, sebelumnya beredar kabar yang menyebutkan bahwa dana Rp2 triliun yang digembar-gemborkan akan disumbangkan untuk penanganan Covid-19 di Indonesia itu sulit untuk dicairkan.

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x