Pemprov DKI Bangun Kampung yang Sempat Digusur Ahok, FZ: Kampung Bayam Nasibnya Tak Sebaik Kampung Akuarium

- 21 Agustus 2021, 21:40 WIB
Politisi Partai Gerindra sekaligus anggota DPR RI Fadli Zon.
Politisi Partai Gerindra sekaligus anggota DPR RI Fadli Zon. /Dok. DPR RI.

PR DEPOK – Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (BKSAP DPR RI) Fadli Zon turut memberikan tanggapan seputar isu pembangunan Kampung Akuarium oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Seperti diketahui, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah menyelesaikan pembangunan kampung yang sempat digusur di masa pemerintahan Gubernur Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Politisi Partai Gerindra itu mengatakan bahwa ada kampung lain yang sama-sama digusur tetapi berbeda nasib. Kampung yang disebutnya yakni Kampung Bayam.

Baca Juga: Cara Cek Penerima Bansos Via HP di cekbansos.kemensos.go.id dan Cara Daftar DTKS Kemensos

Kampung Bayam nasibnya tak sebaik Kampung Akuarium. Sama2 digusur,” kata Fadli Zon seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari cuitan akun Twitter @fadlizon.

Menyoal Kampung Bayam, dia mengatakan bahwa lokasinya saat ini telah menjadi bagian dari tribun stadion yang dibangun oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Untuk diketetahui, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta saat ini tengah membangun stadion megah bertaraf internasional yang diberi nama Jakarta International Stadium (JIS).

Kini lokasi bekas Kp Bayam sdh jadi bagian tribun stadion megah JIS,” tutur Fadli Zon.

Baca Juga: Fadli Zon Sebut Sejarah akan Catat Kekalahan AS atas Taliban

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x