Soal Dugaan Pelanggaran Prokes yang Libatkan Gubernur NTT dan Sejumlah Pejabat, Pemprov Belum Berikan Komentar

- 30 Agustus 2021, 09:00 WIB
Tangkap layar video viral yang memperlihatkan diduga Gubernur NTT bersama kepada daerah se-NTT menghadiri pesta dan berkerumun tanpa masker.
Tangkap layar video viral yang memperlihatkan diduga Gubernur NTT bersama kepada daerah se-NTT menghadiri pesta dan berkerumun tanpa masker. /Dok. ANTARA/Kornelis Kaha/

PR DEPOK – Terkait dugaan pelanggaran prokes (prokes) yang melibatkan sejumlah pejabat di Nusa Tenggara Timur (NTT), termasuk Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat dan Wakil Gubernur Josef A Nae Soi, hingga kini masih belum ada konfirmasi.

Sudah beberapa kali diupayakan komunikasi dengan sejumlah pejabat NTT, termasuk gubernur terkait dugaan pelanggaran prokes yang terjadi di Pulau Semau beberapa waktu lalu.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara, Pemerintah Provinsi NTT sejauh ini belum memberikan komentar terkait dugaan pelanggaran prokes tersebut.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pohon Ajaib Ini Bisa Cari Tahu Banyak Hal tentang Anda

Wakil Gubernur NTT, Josef A Nae Soi yang dihubungi pada Minggu, 29 Agustus 2021 mengaku sedang berada di Kecamatan Amfoang Selatan.

"Saya dari pagi di acara gereja di Amfoang Selatan," tulis Wagub Josef A Nae Soi melalui pesan WhatsApp.

Josef A Nae Soi mengaku tidak bisa menerima telepon lantaran masih dalam ruangan gereja.

"Saya masih acara dalam gereja," tulis Josef A Nae Soi menambahkan.

Baca Juga: AC Milan Bungkam Cagliari 4-1 di San Siro, Olivier Giroud Sumbang 2 Gol

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x