Soroti Perbedaan Sanksi Holywings dengan Habib Rizieq, Fadli Zon: Hukum Sesuai Selera Penguasa

- 7 September 2021, 11:04 WIB
Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra, Fadli Zon.
Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra, Fadli Zon. /Instagram @fadlizon

PR DEPOK - Anggota DPR RI Fraksi Gerindra, Fadli Zon belum lama ini menyoroti sanksi yang diberikan kepada Holywings Kemang akibat melakukan pelanggaran protokol kesehatan (prokes) di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3.

Holywings Kemang diketahui mendapatkan sanksi tertulis dan penyegelan tempat selama 3x24 jam sejak Minggu, 5 September 2021.

Hukuman tersebut dinilai ringan, hingga dibandingkan oleh banyak pihak dengan hukuman yang diberikan kepada Habib Rizieq yang juga terjerat kasus pelanggaran prokes.

Baca Juga: Akui Tak Bisa Hidup Tanpa Nagita Slavina, Raffi Ahmad Berharap Meninggal Lebih Dulu daripada Sang Istri

Fadli Zon pun lantas menilai sanksi yang diberikan kepada Holywings tersebut membuktikan bahwa kini hukum dilakukan sesuai dengan selera penguasa.

"Sekali lagi dibuktikan, hukum sesuai selera penguasa," kata Fadli Zon seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun Twitter @fadlizon pada Selasa, 7 September 2021.

Cuitan Anggota DPR RI, Fadli Zon.
Cuitan Anggota DPR RI, Fadli Zon.

Sebagaimana diketahui bersama, Habib Rizieq terjerat proses hukum lantaran dinilai telah melanggar prokes dengan menimbulkan kerumunan di Petamburan dan di Megamendung.

Baca Juga: Tak Suka Banyak Orang Berfoto dengan Sang Ayah, Kauki Minta Wendy Cagur Pakai Topeng

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Twitter @fadlizon ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x