Dirut Bio Farma Anggap Pandemi Berkah Bukan Masalah, Gus Umar: Berkah Buat Pejabat yang Tambah Kaya Raya Bos

- 8 Oktober 2021, 10:01 WIB
Tokoh NU, Gus Umar.
Tokoh NU, Gus Umar. /Instagram @umarhasibuan70

PR DEPOK - Tokoh Nahdlatul Ulama (NU), Umar Hasibuan atau Gus Umar, mengomentari pernyataan Direktur Utama PT Bio Farma, Honesti Basyir, yang mengaggap pandemi Covid-19 sebagai berkah.

Gus Umar menyoroti pernyataan Honesti Basyir yang lebih memilih menganggap pandemi Covid-19 sebagai berkah dibandingkan masalah.

Menurut Gus Umar, pandemi memang merupakan berkah bagi para pejabat yang justru kekayaannya bertambah.

Baca Juga: Kapan BLT Anak Sekolah 2021 Cair? Cek Penerima Bantuan Sebesar Rp4,4 Juta di cekbansos.kemensos.go.id

"Berkah buat pejabat yg tambah Kaya Raya ditengah pandemi covid bos," ujarnya, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari cuitan di akun Twitter pribadinya @Umar_Hasibuan75.

Cuitan Gus Umar.
Cuitan Gus Umar. Tangkap layar Twitter @Umar_Hasibuan75

Diberitakan sebelumnya, Direktur Utama PT Bio Farma, Honesti Basyir, menyebut pandemi Covid-19 bukanlah masalah melainkan berkah.

Ia mengatakan bahwa dengan terjadinya pandemi Covid-19, ia bisa melihat banyak hal ternyata perlu dibenahi dari Bio Farma.

Baca Juga: Soroti Tanggapan Faldo Maldini Soal Aksi Emosional Mensos, Gus Umar: Segitu Amat Benarkan Tindakan Bu Risma

Menurutnya, ia yang menjabat dirut sejak September 2019 bisa membenahi Bio Farma dalam rangka mendukung pemerintah dalam penanganan wabah di Tanah Air.

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x