Ingatkan Anies Baswedan untuk Pasang CCTV di Tiap Proyek, Mustofa: agar Tidak Diisengi oleh Pihak…

- 9 Desember 2021, 12:13 WIB
Mustofa ingatkan Anies Baswedan untuk pasang CCTV tiap proyek Pemprov, yang mana agar tidak diisengi.
Mustofa ingatkan Anies Baswedan untuk pasang CCTV tiap proyek Pemprov, yang mana agar tidak diisengi. /Instagram/@aniesbaswedan

PR DEPOK – Humas Partai Ummat, Mustofa Nahrawardaya baru-baru ini menyinggung nama Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Melalui akun Twitter miliknya, @TofaTofa_id, Mustofa mengaku pernah memberi imbauan kepada Anies Baswedan terkait proyek Pemerintah Provinsi (Pemprov) yang tengah berjalan.

Ia mengatakan bahwa dirinya sempat mengingatkan Anies Baswedan untuk memasang CCTV di setiap proyek yang dijalankan Pemprov DKI Jakarta.

“Saya sudah pernah ingetin @aniesbaswedan agar pasang CCTV di setiap proyeknya,” ucap dia pada Rabu, 8 Desember 2021.

Baca Juga: Jeff Smith Kembali Ditangkap karena Dugaan Penyalagunaan Narkoba, Ini Penjelasan Polda Metro Jaya

Menurutnya, hal itu bertujuan agar pihak Pemprov tidak “diisengi” oleh pihak-pihak yang belum menerima kekalahan pada 2017 silam.

“Agar tidak diisengin oleh pihak-pihak yang belum sembuh dari kekalahan telak 2017,” ujarnya seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com.

Untuk diketahui, Anies Baswedan sebelumnya berkontestasi dalam Pemilihan Umum Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta pada 2017 lalu.

Berpasangan dengan Sandiaga Uno, Anies Baswedan sukses mengalahkan Basuki Tjahja Purnama atau Ahok yang bersanding dengan Djarot Saiful Hidayat.

Baca Juga: Fuji Akui Pasang Tarif Rp30 Juta Gegara Ini

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Twitter @TofaTofa_id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x