Turis Asal Tiongkok yang Sempat Berlibur ke Bali Positif Terjangkit Virus Corona

- 13 Februari 2020, 19:14 WIB
PESAWAT milik maskapai penerbangan China Eastern menuju area apron setibanya di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, Sabtu 8 Februari 2020.*
PESAWAT milik maskapai penerbangan China Eastern menuju area apron setibanya di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, Sabtu 8 Februari 2020.* /ANTARA/

PIKIRAN RAKYAT - Seorang turis asal Tiongkok yang sempat berlibur ke Bali ternyata positif terinfeksi virus corona. Hal ini diketahui setelah dikonfirmasi oleh otoritas Provinsi Anhui, Tiongkok.

Dikutip oleh Pikiranrakyat-depok.com dari Strait Times Kamis, 13 Februari 2020 virus corona yang kini disebut Covid-19 belum juga mereda sejak kemunculannya pertama kali di Kota Wuhan, Tiongkok beberapa waktu lalu.

Hal tersebut beredar lewat media sosial Weibo bahwa Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Huainan (CD) memberikan konfirmasi bahwa warga Tiongkok yang bermarga Jin tersebut melakukan penerbangan menggunakan Lion Air JT2618 dari Wuhan menuju Bali.

Baca Juga: Pemkot Depok Keluarkan Surat Edaran Larangan Perayaan Valentine

Diketahui dia berangkat dari Wuhan pada 22 Januari 2020.

Indonesia yang sampai saat ini belum ditemukan warganya ada yang terjangkit virus corona terus meningkatkan kewaspadaan terhadap serangan wabah mematikan tersebut.

Dilaporkan bahwa turis Tiongkok tersebut berlibur selama satu pekan di Pulau Dewata tersebut.

Baca Juga: Tak Tahan Akibat Dikarantina, 800 Mahasiswa Asal Pakistan Memohon untuk Dievakuasi dari Wuhan

Dia kemudian kembali menuju Tiongkok pada 28 Januari 2020 dengan menggunakan penerbangan Garuda GA858 dari Bali menuju Shanghai.

Setelah sekitar sepekan lebih pulang dari Bali, turis tersebut dipastikan telah terinfeksi virus corona pada 5 Februari 2020 oleh otoritas setempat. Huainan CDC kemudian mengumumkan pernyataan resmi terkait hal ini.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Straits Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x