Kemendagri Luncurkan Chatbot GISA untuk Layani Adminduk Warga

- 29 Maret 2020, 09:57 WIB
Aplikasi GISA dalam AKUI.*
Aplikasi GISA dalam AKUI.* /Kemendagri/

PIKIRAN RAKYAT – Kementerian Dalam Negeri telah meluncurkan layanan teknologi terbaru berbasis Arificial Intelligence Chatbot bernama GISA.

Layanan teknologi tersebut diperuntukkan khusus untuk administrasi kependudukan dan catatan sipil secara online.

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), aplikasi GISA sengaja dirancang agar kegiatan layanan publik terkait administrasi kependudukan dapat berjalan seperti biasa.

Chatbot ini diadakan untuk mendukung kebutuhan warga meski di tengah pandemi virus corona dan masyarakat dapat menerapkan physical distancing.

Baca Juga: PUPR Komitmen Selesaikan 4 Venue di Papua untuk PON XX Ditengah Pandemi Virus Corona 

Nama GISA merupakan singkatan dari Gerakan Indonesia Sadar Adminduk (Administrasi Kependudukan).

Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian mengatakan masyarakat membutuhkan informasi yang cepat dan akurat.

Namun informasi yang ada di berbagai situs yang tersedia menurutnya sering tidak akurat karena ketidakjelasan sumber.

“Dengan Chatbot GISA masyarakat bisa bertanya layaknya percakapan dengan seorang petugas.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x