Muncul Maklumat Ingin Dirikan Provinsi Sunda Raya Satukan Jabar-Banten-DKI, Ali: Dipicu Pelecehan Bahasa Sunda

- 7 Februari 2022, 09:06 WIB
Akademisi Ali Syarief menyoroti munculnya Maklumat Sunda yang ingin mendirikan Provinsi Sunda Raya.
Akademisi Ali Syarief menyoroti munculnya Maklumat Sunda yang ingin mendirikan Provinsi Sunda Raya. /Instagram @alisyarief50/

PR DEPOK - Para tokoh Sunda atau disebut inohong Jawa Barat menanggapi soal isu munculnya Maklumat Sunda yang mengusulkan pendirian Provinsi Sunda Raya.

Provinsi Sunda Raya sendiri diwacanakan akan menggabungkan Jawa Barat, DKI Jakarta, dan Banten.

Namun, para tokoh Sunda menilai bahwa wacana pendirian Provinsi Sunda Raya itu hanyalah ilusi.

Baca Juga: Ramai Dihujat Buntut Video Ceramah Soal KDRT Viral, Tifatul Sembiring Semangati Oki Setiana Dewi: Maju Terus

Dalam pertemuan yang diadakan pada Sabtu, 5 Februari 2022 di Kantor Pusat Paguyuban Pasundan, Jalan Sumatera, Bandung, para tokoh Sunda menegaskan bahwa pendirian Provinsi Sunda Raya hanyalah khalayan atau angan-angan semata.

Pertemuan tersebut juga dihadiri oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Ketua Umum Paguyuban Pasundan, Profesor Didi Turmudzi, anggota DPR RI, TB Hasanudin, akademisi Asep Warlan, dan tokoh lainnya.

Disampaikan dalam pertemuan para tokoh Sunda itu bahwa Maklumat Sunda sama sekali tidak merepresentasikan seluruh orang Sunda.

Baca Juga: Berduel di Final AFCON 2021, Juergen Klopp Banjiri Mohamed Salah dan Sadio Mane dengan Pujian

Maklumat Sunda hanyalah sekelompok orang yang mengatasnamakan Sunda.

Sementara itu, terkait isu penggabungan tiga provinsi oleh seperti yang disebutkan oleh Maklumat Sunda, tokoh Sunda menilai isu tersebut hanyalah ilusi yang tidak berdasar.

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x