Densus 88 Jadikan Golok Bukti Rencana Teror NII, Fadli Zon: yang Benar? Golok Biasanya Dipakai untuk Kelapa

- 18 April 2022, 17:17 WIB
Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon menanggapi pernyataan Densus 88 yang menjadikan golok sebagai bukti rencana aksi pemberontakan NII di Sumbar.
Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon menanggapi pernyataan Densus 88 yang menjadikan golok sebagai bukti rencana aksi pemberontakan NII di Sumbar. /Instagram @fadlizon

PR DEPOK - Anggota DPR RI, Fadli Zon tampak mengomentari kabar penangkapan belasan tersangka teroris di Sumatra Barat (Sumbar).

Penyidik Datasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri mengungapkan bahwa 16 tersangka teroris tersebut merupakan anggota dari jaringan Negara Islam Indonesia (NII) di Sumbar.

Dalam penangkapan 16 teroris tersebut, Densus 88 menemukan barang bukti berupa sebilah golok yang diduga digunakan untuk melancarkan aksi untuk melengserkan pemerintahan Jokowi.

Baca Juga: Ini Alasan Haji Faisal Masih Enggan Bertemu dengan Doddy Sudrajat

Menanggapi kabar tersebut, Fadli Zon pun tampak tak habis pikir dan memberikan komentar melalui akun Twitter pribadinya.

Dalam keterangannya, Fadli Zon mengingatkan bahwa tak sedikit pahlawan yang mendirikan Indonesia berasal dari Minang, Sumbar.

Dia menyebutan tiga pahlawan pendiri Republik Indonesia, yakni Mohammad Hatta, Sutan Syahrir, dan Tan Malaka.

Baca Juga: Cara Daftar DTKS Kemensos 2022 Online di Aplikasi Cek Bansos untuk Cairkan PKH Rp3 Juta atau BPNT Rp600 Ribu

"Tiga dr 4 pendiri Republik ini org Minang. Sumatera Barat (Hatta, Syahrir, Tan Malaka)," kata Fadli Zon seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun Twitter @fadlizon pada Senin, 18 April 2022.

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Twitter @fadlizon ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x