Jokowi Resmi Perbolehkan Masyarakat Lepas Masker di Ruang Terbuka, Ternyata Ini Alasannya

- 17 Mei 2022, 21:00 WIB
Covid-19 Melandai, Presiden Jokowi Izinkan Masyarakat Lepas Masker di Luar Ruangan
Covid-19 Melandai, Presiden Jokowi Izinkan Masyarakat Lepas Masker di Luar Ruangan /dok. BPMI Setpres/

PR DEPOK - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kali ini telah melonggarkan kebijakan dalam penggunaan masker.

Jokowi membuat keputusan pelonggaran penggunaan masker itu setelah mempertimbangkan berbagai aspek.

Pelonggaran penggunaan masker tersebut telah Jokowi paparkan dalam konferensi pers di Istana Kepresidenan pada Selasa, 17 Mei 2022.

Baca Juga: G7 dan Uni Eropa Bakal Sita Aset Nasional Rusia untuk Membangun Ulang Ukraina, Kremlin: Ilegal dan Perampokan!

"Pemerintah memutuskan untuk melonggarkan kebijakan pemakaian masker", ucap Jokowi dikutip PR Depok dari kanal YouTube Sekretariat Presiden.

Jokowi memperbolehkan masyarakat tidak menggunakan masker ketika berada di luar ruangan atau area terbuka.

"Jika masyarakat sedang beraktivitas di luar ruangan, atau di area terbuka yang tidak padat orang, maka diperbolehkan untuk tidak menggunakan masker," ucap Jokowi.

Baca Juga: Cek Bansos Rp600 Ribu yang Cair di Kantor Pos, Klik Link Berikut untuk Dapatkan BLT BPNT Mei 2022

Akan tetapi, hal ini tidak berlaku untuk kegiatan di ruangan tertutup serta transportasi publik.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x