Kesulitan Daftar MyPertamina? Simak Proses Mudahnya di Sini agar Bisa Beli Pertalite dan Solar di SPBU

- 2 Juli 2022, 08:59 WIB
Ilustrasi beli Pertalite dan Solar pakai MyPertamina.
Ilustrasi beli Pertalite dan Solar pakai MyPertamina. /ANTARA FOTO/Adwit B Pramono.

PR DEPOK - Aturan baru yang diterapkan Pertamina terkait cara beli BBM bersubsidi jenis Pertalite dan Solar menggunakan aplikasi MyPertamina resmi dibuka per Jumat, 1 Juli 2022 kemarin.

Masyarakat yang akan beli BBM bersubsidi jenis Pertalite dan Solar harus terlebih dahulu daftar di aplikasi MyPertamina.

Lalu seperti apa cara mendaftar di aplikasi MyPertamina untuk bisa beli BBM bersubsidi jenis Pertalite dan Solar?

Jika mengalami kesulitan saat proses daftar MyPertamina untuk beli Pertalite dan Solar, bisa simak artikel ini hingga tuntas.

Baca Juga: Pencairan PKH Tahap 3 Mulai Juli 2022, Segera Cek Nama Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

Pertama, masyarakat harus menyiapkan dokumen berupa KTP, STNK, Foto Kendaraan, dan dokumen pendukung lainnya.

Setelah itu, segera unduh aplikasi MyPertamina di HP masing-masing, bisa melalui App Store maupun Play Store.

Bila sudah diunduh, segera buka aplikasi lalu klik daftar. Di situ bakal ada dua kolom untuk memasukkan nomor handphone aktif agar bisa menerima kode pin verifikasi.

Masyarakat bisa segera lakukan registrasi data pribadi seperti nama lengkap, nomor telepon, tanggal lahir, dan pin aplikasi lalu klik 'Daftar'.

Baca Juga: Cara Mudah dan Cepat Beli Pertalite dan Solar Pakai MyPertamina, Siapkan Dokumen Berikut

Selanjutnya, masukkan kode OTP yang dikirim ke nomor yang dimasukkan di awal. Jadi, pastikan nomor telepon Anda aktif.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x