Fakta-Fakta Terkait Kematian Misterius Editor Metro TV Yodi Prabowo yang Tewas Dibunuh

- 12 Juli 2020, 19:05 WIB
Tim gabungan Polisi dan TNI melakukan evakuasi dan identifikasi jenazah editor Metro TV Yodi Prabowo di pinggir Tol JORR Jalan Ulujami Raya, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Sabtu, 11 Juli 2020.*
Tim gabungan Polisi dan TNI melakukan evakuasi dan identifikasi jenazah editor Metro TV Yodi Prabowo di pinggir Tol JORR Jalan Ulujami Raya, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Sabtu, 11 Juli 2020.* /ANTARA/Laily Rahmawaty

PR DEPOK - Polisi terus menyelidiki kasus kematian editor Metro TV Yodi Prabowo yang ditemukan tewas pada Jumat, 10 Juli 2020 di pinggir jalan Tol JOOR dengan sejumlah luka tusuk di tubuhnya.

Sejak jasadnya ditemukan, hingga Sabtu, 11 Juli 2020, polisi menemukan sejumlah fakta baru terkait kematian Yodi.

Berikut beberapa faktanya seperti dikutip oleh pikiranrakyat-depok.com dari laporan RRI Minggu, 12 Juli 2020.

Baca Juga: Kekasih Jadi Saksi Kematian Editor Metro TV: Sebelum Meninggal, Yodi Prabowo Ingin Cerita

Dianiaya Sebelum Tewas

Dari hasil autopsi jenazah Yodi, polisi menemukan adanya bekas penganiayaan di tubuh korban.

Hal itu terlihat dari luka lebam di tengkuk sebelah kiri.

Baca Juga: Meski Beralih Fungsi Jadi Masjid, Recep Tayyip Erdogan Pastikan Ikon Agama Kristen Tak Dipindah

"Dimana lebam itu diduga benda tumpul. Itu yang kami belum mendapatkan barang bukti. Jadi nanti kami akan lakukan pencarian kembali," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan Sabtu, 11 Juli 2020.

Luka Tusuk di Sekujur Tubuh

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x