Ditawarkan Jokowi Jabatan demi Gibran Rakabuming Jadi Wali Kota, Purnomo: Ini Bukan Transaksional

- 19 Juli 2020, 18:48 WIB
WAKIL Wali Kota Surakarta Achmad Purnomo yang sempat mendaftar sebagai bakal calon wali kota Surakarta di Pilkada 2020.*
WAKIL Wali Kota Surakarta Achmad Purnomo yang sempat mendaftar sebagai bakal calon wali kota Surakarta di Pilkada 2020.* /ANTARA/Bambang Dwi Marwoto/

PR DEPOK - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) resmi mengusung putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka untuk maju sebagai calon Wali Kota Solo dalam Pilkada 2020 mendatang.

Terkait kegagalannya menjadi Wali Kota, Achmad Purnomo menyebut, dirinya sudah tahu hal ini akan terjadi.

Saat bertemu dengan Jokowi di Jakarta pada Kamis, 16 Juli 2020 atau satu hari sebelum pengumuman resmi dari DPP PDIP, Purnomo mengaku tidak kaget dengan keputusan DPP menunjuk Gibran sebagai calon Wali Kota menggantikan dirinya.

Baca Juga: Berinovasi di Tengah Pandemi, UKM Fesyen di Bandung Tingkatkan Penjualan Lebih dari 60 Persen 

"Lha, saya gimana lagi? Ya enggak apa-apa, wong dari dulu saya sudah menduga ke arah situ, tho," tutur Purnomo seperti dilansir dari RRI, Minggu, 19 Juli 2020.

Saat pertemuan dengan Jokowi, Achmad Purnomo juga menyebut sempat ditawari mengisi jabatan di pemerintahan pusat. Namun kata dia, permintaan ini bukan bersifat transaksional.

"Itu hanya kemungkinan-kemungkinan saja, bukan tawaran. Saya masih cinta dan bangga dengan Kota Solo. Kalau harus ke Jakarta ya enggak lah," ucap dia.

Usai gagal mendapat rekomendasi dari PDIP untuk Pilkada tahun ini, Purnomo mengatakan sempat kecewa. Namun, ia tak mau terlalu larut atas keputusan partainya.

Baca Juga: Polisi Jadikan Pelajar Tersangka pada Demo RUU HIP, Pengamat: Jangan Rusak Demokrasi Indonesia 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x