Ikut Program Bedah Rumah, Sajimin dan Poniyem Kini Tidak Lagi Berbagi Ruang dengan Kambing

- 6 Agustus 2020, 17:02 WIB
Kondisi rumah Sajimin dan Poniyem sebelum dan sesudah perbaikan di  Pedukuhan Ngembes, Kelurahan Pengkok, Kapanewon Patuk, Rabu, 5 Agustus 2020.
Kondisi rumah Sajimin dan Poniyem sebelum dan sesudah perbaikan di Pedukuhan Ngembes, Kelurahan Pengkok, Kapanewon Patuk, Rabu, 5 Agustus 2020. /Wahyu Wibowo/RRI/Wahyu Wibowo

Baca Juga: Pembangunan Kuil Hindu oleh India di Atas Reruntuhan Masjid Babri Mendapat Kecaman Pakistan 

Sebelum dibedah, rumah Sajimin dan Poniyem berdinding anyman bambu, miring hampir roboh, dan ruangan utama yang biasa digunakan untuk beraktivitas harus digunakan pula sebagai kandang kambing.

"Kandang kambing tepat berada di sisi timur ruang utama. Jadi hanya dibatasi dengan tumpukan kayu," ujar Sidik Komari, tokoh masyarakat setempat yang mendampingi Sajimin dan Poniyem.

Sidik menambahkan, setiap harinya mereka beraktivitas di ladang sebagai petani. Sebelum mendapatkan program bedah rumah, warga juga pernah mengumpulkan uang untuk memperbaiki rumah Sajimin dan Poniyem.

"Struktur tumahnya sudah tidak kuat dan miring. Warga di sini juga hadir, kami bantu semampu kami untuk membantu perbaikan," ujarnya.

Baca Juga: Modus Penyelundupan Narkoba Baru, Kucing di Sri Lanka Berhasil Lolos dari Penjara Tingkat Tinggi 

Setelah diperbaiki, kini Sajimin dan Poniyem dapat menempati rumah yang layak huni. Rumah baru mereka kini memiliki ruangan yang standar seperti dua kamar tidur, satu kamar mandi, dapur, ruang tamu, dan ruang tengah.

Selama acara penyerahan, Sajimin dan Poniyem terlihat banyak diam. Namun raut muka gembira tidak dapat disembunyikan dari wajah renta keduanya.

Sesekali mereka hanya mengangguk dan berbicara dengan bahasa jawa.

"Pokoke kulo seneng estu (pokoknya saya sangat senang)," ucap Poniyem.***

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x