Mabuk, Oknum TNI Tusuk Seorang Pengamen di Jakarta Pusat hingga Tewas

- 9 Juni 2023, 12:10 WIB
ILUSTRASI - Karena pengaruh mabuk alkohol, oknum TNI tusuk seorang pengamen di Jakarta Pusat hingga tewas, begini kronologinya.*
ILUSTRASI - Karena pengaruh mabuk alkohol, oknum TNI tusuk seorang pengamen di Jakarta Pusat hingga tewas, begini kronologinya.* /Pixabay/Niek Verlaan/

PR DEPOK – Seorang oknum TNI tusuk seorang pengamen di Jakarta Pusat hingga tewas, lantaran diduga mabuk, begini kronologinya.

 

Oknum TNI Prajurit Satu (Pratu) yang memiliki inisial nama J, diketahui telah melakukan tindakan pembunuhan terhadap seorang pengamen yang berinisial D di Jakarta Pusat, hingga tewas pada Kamis, 8 Juni 2023 kemarin.

Dikonfirmasi langsung oleh Komandan Polisi Militer Kodam Jaya (Danpomdam Jaya), Kolonel CPM Irsyad Hamdie Bey Anwar, bahwa motif dari kasus tersebut diduga karena adanya berselisih paham dan perkelahian antara korban (pengamen D) dan pelaku (oknum TNI J) yang sedang dalam kondisi mabuk alkohol.

“Motif perkelahian ini bisa diduga adalah kesalahpahaman karena memang kondisi dalam pengaruh alkohol atau mabuk,” kata Komandan Polisi Militer Kodam Jaya (Danpomdam Jaya), Kolonel CPM Irsyad Hamdie Bey Anwar, sebagaimana dikutip oleh Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara News, pada Jumat, 9 Juni 2023.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Sate di Palembang yang Enak dan Empuk Buka Hari Ini, Catat Alamatnya dan Jadwal Buka di Sini

Dijelaskan juga bahwa Pratu J yang sekarang berusia 27 tahun tersebut, adalah merupakan anggota TNI Angkatan Darat yang sedang melaksanakan dinas di Kodam 16 Pattimura atau Maluku.

Di mana pada saat itu, pelaku sedang ditugaskan oleh komandannya di daerah Jakarta, yang pada saat kejadian sedang pergi menuju wisata Kota Tua untuk sekedar berhibur sambil minum-minum pada hari Rabu, 7 Juni 2023 di malam harinya.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x