Kenang Sosok Sekda DKI Jakarta Saefullah, Anies Baswedan: Bukan Sekadar Kolega Tapi Juga Ayah

- 17 September 2020, 07:40 WIB
Sekda DKI Jakarta Saefullah
Sekda DKI Jakarta Saefullah /pikiran rakyat/

PR DEPOK - Kabar meninggalnya Sekda Provinsi DKI Jakarta Saefullah pada Rabu 15 September 2020 masih menjadi duka yang dirasakan oleh berbagai pihak.

Pria yang telah menjabat sebagai Sekda Provinsi DKI Jakarta sejak 17 Juli 2014 tersebut meninggal dunia karena terpapar Covid-19.

Untuk diketahui Saefullah menderita kerusakan jaringan paru-paru atau shock sepsis irreversible dengan ARDS sehingga menyebabkan gagal napas.

 

Mendengar berita duka tersebut, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengenang Saefullah karena telah meninggalkan kesan luar biasa baginya.

Baca Juga: Sempat Swab Test dengan Hasil Negatif, Dino Patti Djalal Jalani Perawatan di ICU Akibat Covid-19

Bukan hanya sekadar rekan kerja, tapi sahabat hingga sosok ayah bagi semua orang yang mengenalnya.

"Bagi hampir semua kita, beliau bukan sekadar kolega, bukan sekadar teman kerja. Pak Sekda adalah sahabat. Dan bagi yang junior sering dipandang sebagai ayah," tutur Anies Baswedan dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Antara.

Anies Baswedan menilai bahwa salah satu bukti kecilnya adalah selama enam bulan lebih Jakarta bergumul dengan Covid-19, setiap hari dan setiap waktu bekerja siang-malam bersama-sama untuk memerangi pandemi Covid-19 hal terebut dilakukannya guna melindungi keselamatan warga Jakarta.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x