Pertama Kali, Tiga Bunga Langka Rafflesia Kemumu Ditemukan Mekar Bersamaan di Bengkulu

- 28 September 2020, 12:15 WIB
Tiga bunga langka dilindungi Rafflesia kemumu mekar sempurna di habitat aslinya di kawasan Air Terjun Curug 9 Kabupaten Bengkulu Utara. */ANTARA/Dani KPPL Bengkulu Utara.
Tiga bunga langka dilindungi Rafflesia kemumu mekar sempurna di habitat aslinya di kawasan Air Terjun Curug 9 Kabupaten Bengkulu Utara. */ANTARA/Dani KPPL Bengkulu Utara. /

PR DEPOK – Raflesia jenis kemumu mekar sempurna di sekitar kebun di Desa Tanah Hitam, Kecamatan Padang Jaya Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu.

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari ANTARA, bukan hanya satu, terdapat tiga kuntum bunga langka yang dilindungi tersebut mekar secara bersamaan dan berdekatan.

Anggota Komunitas Peduli Langka (KPPL) Bengkulu Utara, Dani Umbara mengatakan bahwa Rafflesia yang mekar serentak dalam satu lokasi tersebut baru pertama kali ditemukan.

Baca Juga: Perintahkan Penerapan Standar Pengobatan Pasien Covid-19, Joko Widodo Harap Angka Kematian Menurun

"Biasanya satu dan paling banyak dua bunga rafflesia yang mekar di satu titik yang sama tapi kali ini tiga kuntum baru pertama kali kami temukan, jadi momen ini sangat langka," katanya.

Dani mengatakan kondisi bunga dapat dinikmati dalam kondisi segar hingga dua hari ke depan.

Lokasi mekarnya ketiga bunga tersebut berada di jalur yang sama menuju kawasan wisata alam air terjun Curug 9.

Baca Juga: Akibat Hujan Lebat dan Angin Kencang, 34 Rumah di Aceh Tenggara Rusak

Untuk menuju lokasi mekarnya bunga tersebut, menurutnya, pengunjung harus melintasi medan yang cukup berat dan tanah yang licin.

Waktu tempuh menuju lokasi kurang lebih 45 menit.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x