Jelang Leg 2 Final Piala Menpora Persib vs Persija, Zainudin Amali: Suguhkan Tontonan Menarik dan Menghibur

- 23 April 2021, 21:11 WIB
Pertandingan Persija vs Persib pada leg pertama Final Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Kamis, 22 April 2021.
Pertandingan Persija vs Persib pada leg pertama Final Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Kamis, 22 April 2021. /Dok. Persib.co.id.

PR DEPOK - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menuturkan harapannya jelang pertandingan leg kedua Final Piala Menpora 2021 antara Persib vs Persija.

Zainudin berharap pertandingan leg kedua antara Persib vs Persija nanti bisa berjalan dengan lancar seperti pertandingan-pertandingan sebelumnya di Piala Menpora 2021.

"Saya berharap pelaksanaan babak final leg 2 Piala Menpora dapat berjalan dengan lancar. Ini menjadi pertandingan penutup untuk turnamen pra musim sebelum memasuki kompetisi Liga 1 dan Liga 2 musim depan,” ujar Menpora.

Baca Juga: Rizal Ramli Akan Bebaskan HRS Jika Jadi Presiden, Muannas: Ciri Pemimpin Zalim yang Mau Intervensi Hukum

Tak hanya itu, Zainudin juga berharap kedua tim, baik Persib dan Persija dapat menampilkan permainan terbaik mereka dengan mengedepankan teknink dan sportivitas yang tinggi.

Hal tersebut, menurut Zainudin, sebagai salah satu imbalan kepada para suporter yang sudah mematuhi anjuran PSSI dan LIB untuk tidak ke stadion dan menonton pertandingan dari rumah.

"Mereka harus dapat menyuguhkan tontonan menarik dan menghibur. Itu sebagai imbalan bagi suporter dan pecinta sepak bola yang sudah patuh menonton dari rumah, tidak berkerumun, dan tidak nonton bareng," ujar Menpora Zainudin dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Baca Juga: Mensos Risma Usul 2 Guru yang Tewas oleh KKB Diangkat Jadi PNS, Arief: Arwah Kini Tak Cuma Bisa Jadi Tersangka

Diketahui bersama, Piala Menpora 2021 kini telah memasuki babak final. Persija dan Persib saling adu strategi demi meraih gelar turnamen pra musim tersebut.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x