FIGC Beri Syarat Berat bagi Christian Eriksen jika Ingin Membela Inter Milan di Liga Italia

- 23 Juli 2021, 17:03 WIB
FIGC beri syarat berat kepada Christian Eriksen untuk melepas implan cardioverter defibrilator jika ingin kembali memperkuat Inter Milan di Liga Italia.
FIGC beri syarat berat kepada Christian Eriksen untuk melepas implan cardioverter defibrilator jika ingin kembali memperkuat Inter Milan di Liga Italia. /REUTERS/Jonathan Nackstrand./

PR DEPOK - Penggawa Inter Milan, Christian Eriksen menghadapi syarat berat agar diizinkan bermain kembali di Liga Italia usai alami insiden kolaps di Euro 2020.

Jika ingin bermain untuk Inter Milan, Eriksen diminta harus mencopot implan cardioverter defibrilator.

Sebagai informasi, aturan ketat terhadap kesehatan pemain yang berlaku di Italia ini serupa dengan aturan yang ada di Inggris.

Baca Juga: Lawan Desakan Jokowi Mundur, Dedek Prayudi: Turunkan Beliau, Berhadapan dengan Rakyat Indonesia!

Syarat agar Eriksen mencopot implan cardioverter defibrilator itu disampaikan oleh anggota komite ilmiah dan teknik FIGC, Francesco Braconaro.

"Jika defibrilator dilepas dan kepastian soal patologi yang diderita selesai, maka Eriksen dapat diperkenankan kembali bermain untuk Inter," ujar Braconaro dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Radio Kiss Kiss.

Hal ini jelas akan mengancam karier Eriksen apabila sangat bergantung kepada implan cardioverter defibrilator.

Baca Juga: Refly Setuju Sidang Istimewa MPR Adili Jokowi, Muannas: Kita Lagi Lawan Covid-19, Dia Sibuk Soal Kekuasaan

Akan tetapi, nyawanya akan menjadi taruhan apabila Eriksen memilih risiko melepas alat pacu jantungnya tersebut.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Radio Kiss Kiss


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x