Sambut PON Papua XX 2021, PB-PON Luncurkan Aplikasi Papua Tourism dan Gerai Honai Papua

- 7 September 2021, 13:35 WIB
PON Papua Akan Diselenggarakan 2-15 Oktober 2021.
PON Papua Akan Diselenggarakan 2-15 Oktober 2021. /Instagram/@ponxx2020 papua

PR DEPOK - Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2021 akan diselenggarakan sesuai jadwal yakni pada tanggal 2 Oktober hingga 15 Oktober 2021 nanti.

Persiapan demi kelancaran acara telah dilakukan oleh pihak yang berwenang.

Nantinya, PON XX 2021 Papua akan digelar di 4 cluster yaitu Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Mimika dan Kabupaten Merauke.

Baca Juga: Sinopsis Putri Untuk Pangeran Selasa, 7 September 2021: Oma Soraya Gagal Kabur, Putri Ancam Putuskan Pangeran

Untuk pelaksanaannya nantinya terkait masalah kesehatan di tengah pandemi corona, semua atlit dan offisial di 33 provinsi yang akan berangkat harus sudah divaksin.

Dalam rangka meningkatkan kenyamanan dalam memeriahkan PON XX 2021, Pengurus Besar Pekan Olahraga Nasional (PB-PON) telah meluncurkan aplikasi Papua Tourism dan Gerai Honai Papua.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com di akun Instagram @indonesiabaik.id bahwa dijelaskan tujuan dari peluncuran aplikasi tersebut di atas.

Terciptanya aplikasi Papua Tourism dan Gerai Honai Papua adalah untuk mengenalkan potensi budaya yang ada di Papua, khususnya di 4 cluster PON XX.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 7 September 2021: Aldebaran Mendapat Petunjuk Baru, Nino Difitnah

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Kemenpora Instagram @indonesiabaik.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x