Fakhri Husaini Fokus Lakukan Pembenahan dalam Skuad Borneo FC

- 27 Januari 2022, 09:30 WIB
Fakhri Husaini pelatih anyar Borneo FC yang ditugaskan untuk meramu Pesut Etam menjadi yang terbaik di Liga 1 Indonesia
Fakhri Husaini pelatih anyar Borneo FC yang ditugaskan untuk meramu Pesut Etam menjadi yang terbaik di Liga 1 Indonesia /Borneo FC

PR DEPOK - Borneo FC yang saat ini dibesut Fakhri Husaini tampak bergairah menyambut semua laga lanjutan BRI Liga 1 Indonesia 2021-2022.

Kehadiran Fakhri Husaini dalam skuad Borneo FC ini diharapkan bisa membawa dampak positif bagi tim asal Kalimantan dalam sisa laga putaran kedua BRI Liga 1 Indonesia 2021-2022.

Fakhri Husaini dan semua punggawa Borneo FC bertekad bisa meraih semua poin maksimal dalam semua laga tersisa pada putaran kedua BRI Liga 1 Indonesia 2021-2022.

Baca Juga: 7 Cara Mudah Bikin Gebetan Jatuh Cinta padamu, Nomor 2 Paling Manjur

Saat dipercaya jadi arsitek Borneo FC, Fakhri Husaini diberikan target untuk membawa Pesut Etam julukan bagi Borneo FC merangsek pada papan atas klasemen sementara BRI Liga 1 Indonesia 2021-2022.

Baginya, Borneo FC bukanlah tim yang asing dalam karir kepelatihannya. Pasalnya, dalam skuad Borneo FC ini banyak pemain yang pernah jadi anak buahnya.

Saat ini, Fakhri Husaini sudah berada di Bali dan telah memimpin armada Borneo FC menjalani serangkaian program latihan.

Baca Juga: Sudirman Beberkan Kunci Sukses Macan Kemayoran Saat Menekuk Persita Tangerang

Ia terus melakukan pembenahan dalam skuad Pesut Etam agar bisa meraih hasil maksimal kala bertemu Bali United, Sabtu, 29 Januari 2022.

Menurutnya, saat ini ia fokus dibenahi fisik dan konsistensi para pemain Pesut Etam.

Fakhri mengatakan, dirinya ingin pemain punya kemampuan fisik bagus agar bisa menjalankan apa yang diinginkannya dalam permainan.

Baca Juga: Luncurkan Program Persija DNA, Macan Kemayoran Siap Cetak Pesepakbola Masa Depan

“Artinya pemain bisa bermain konsisten selama 90 menit tanpa kedodoran. Ini sangat penting. Karena jika fisik terjaga, konsistensi permainan tak akan berubah,” sebutnya dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari laman resmi klub, Kamis, 27 Januari 2022.

Tak hanya fisik, kata Fakhri, ia berharap skuad Pesut Etam bisa cepat menyerap taktik dan strategi apa yang diinginkannya di setiap pertandingan.

“Artinya transisi pemain sangat penting di aspek ini. Bagaimana mereka mereka melakukan transisi positif dan transisi negatif saat kehilangan bola. Ini fokus yang saya beritakan kepada pemain dalam beberapa hari latihan saat ini,” mantan kapten Timnas Indonesia tersebut.***

Editor: Imas Solihah

Sumber: Borneo FC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x