Jadwal BRI Liga 1 Pekan 22: Persija Siap Geser Persib di Puncak Klasemen, Arema FC vs PSM Kembali Ditunda?

- 2 Februari 2023, 08:18 WIB
Berikut jadwal pekan ke-22 BRI Liga 1 musim 2022-2023 yang akan berlangsung mulai hari ini Kamis, 2 Februari 2023.*
Berikut jadwal pekan ke-22 BRI Liga 1 musim 2022-2023 yang akan berlangsung mulai hari ini Kamis, 2 Februari 2023.* /Instagram.com/@persib/

PR DEPOK – Jadwal pekan ke-22 BRI Liga 1 musim 2022-2023 bakal kembali berlanjut dimulai hari ini Kamis, 2 Februari 2023.

Sejumlah pertandingan seru bakal digelar di pekan ke 22 ini, termasuk persaingan Persib Bandung dan Persija Jakarta dalam memperebutkan puncak klasemen BRI Liga 1.

Pada jadwal pekan ke-22 BRI Liga 1 bakal melangsungkan tiga pertandingan sekaligus hari ini, yakni Dewa United vs Madura United, Persikabo 1973 vs Persita, dan Persis vs Bhayangkara FC.

Sementara itu, pemuncak klasemen sementara BRI Liga 1 yaitu Persib Bandung baru akan memulai laganya pada hari Minggu, 5 Februari 2023.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini 2 Februari 2023, Dilengkapi Preview dan Link Nonton Pertandingan

Persib akan bermain sebagai tim tuan rumah menghadapi PSS Sleman di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung.

Jika mereka berhasil menang pada laga tersebut, maka tim asuhan Luis Milla ini semakin kokoh di puncak dengan label tak terkalahkan selama 14 pertandingan berturut-turut.

Di sisi lain, Persija Jakarta yang saat ini berada di peringkat kedua, siap memanaskan puncak klasemen dengan menghadapi RANS Nusantara FC pada Jumat, 3 Februari 2023.

Tim berjuluk Macan Kemayoran ini sedang dalam tren yang cukup baik di dua pertandingan terakhir.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo, Virgo Hari Ini dan Besok 2-3 Februari 2023: Asmar, Karier, Keuangan, Kesehatan

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x