Tak Masuk Daftar tim Argentina vs Indonesia, Erik ten Hag Berikan Update Kebugaran Lisandro Martinez

- 29 Mei 2023, 12:03 WIB
Erik ten Hag berikan update soal alasan Lisandro Martinez tidak masuk daftar tim Argentina melawan Indonesia.
Erik ten Hag berikan update soal alasan Lisandro Martinez tidak masuk daftar tim Argentina melawan Indonesia. /Instagram @lisandromartinezzz/

PR DEPOK - Jelang laga persahabatan melawan Indonesia, timnas Argentina telah secara resmi mengumumkan daftar skuad timnya.

Dalam daftar tersebut, ada banyak nama pemain bintang Eropa salah satunya yakni Lionel Messi, Angel di Maria, Enzo Fernandez, Alejandro Garnacho, dan lain sebagainya.

Namun, ada sejumlah pemain yang tidak masuk dalam daftar susunan pemain timnas Argentina dalam laga persahabatan tur di Asia, seperti Lisandro Martinez, Lautaro Martinez, Paulo Dybala, Papu Gomez, Franco Armani, dan Juan Foyth.

Selain masalah kebugaran dan cedera, seretan pemain yang absen dalam laga persahabatan melawan Indonesia tersebut juga harus mempersiapkan pertandingan selanjutnya di klub masing-masing.

Baca Juga: Legendaris! Ini 8 Bakso di Probolinggo yang Terkenal Bikin Nagih, Cek Alamat dan Jam Bukanya

Mengenai Lisandro Martinez, Erik ten Hag baru-baru ini memberikan update kebugaran sang pemain, mengapa bek asal Argentina itu masih belum bisa ikut tampil di pertandingan terakhir Manchester United.

Sebagai informasi, Lisandro Martinez absen lantaran mengalami cedera Achilles, yang membuatnya harus menepi dari dunia sepak bola profesional disisa musim 2022-2023.

Dalam beberapa pekan terakhir, Lisandro Martinez dikabarkan tengah menjalani operasi pada kakinya, yang diperkirakan bakal pulih lebih cepat untuk menjalani laga tur pra musim.

Baca Juga: Daftar Idol K-Pop yang Berulang Tahun di Juni 2023, Ada Hoshi dan Jun SEVENTEEN

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Sports Mole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x