Fabio Quartararo Raih Pole Position di MotoGP Portugal, Marc Marquez ke-6, Valentino Rossi di Luar 15 Besar

- 18 April 2021, 08:42 WIB
Ekspresi Fabio Quartararo usai merebut pole position di kualifikasi MotoGP Portugal
Ekspresi Fabio Quartararo usai merebut pole position di kualifikasi MotoGP Portugal /Twitter/@FabioQ20

PR DEPOK  Fabio Quartararo sukses merebut pole position pada Kualifikasi MotoGP di Sirkuit Portimao, Portugal setelah pembalap Ducati Francesco Bagnaia kehilangan waktu terbaiknya.

Dikutip Pikiran-rakyat-depok.com dari crash.net, sedangkan rider tuan rumah Miguel Oliveira dari tim Red Bull KTM juga terjatuh dari lintasan balap.

Bagnaia melorot ke urutan kesebelas, sedangkan pembalap lain seperti Alex Rins dari Suzuki Ecstar dan pemimpin klasemen sementara, Johann Zarco dari Pramac Racing ikut melengkapi barisan terdepan di urutan kedua dan ketiga pada balapan nanti.

Baca Juga: Sulit Membangunkan Anak di Waktu Sahur? Simak Penjelasan Berikut

Quartararo cukup senang dengan raihan ini meski sempat teringat dengan catatan waktu yang ditorehkan oleh Bagnaia.

Tayangan ulang mengonfirmasi bahwa pembalap asal Italia memang mengibarkan bendera kuning tanda para pembalap harus mengurangi kecepatan dan tidak diperbolehkan melakukan overtaking.

Tak hanya Bagnaia yang kecewa dengan hasil yang didapatkan, pembalap dari tim Monster Energy Yamaha Maverick Vinales harus puas berada di urutan kedua belas setelah kehilangan dua lap akibat sensor batas pada lintasan.

Baca Juga: Biden Cabut Kebijakan Antimuslim Trump, Adhie: di Sini MenBUMN Malah Dibiarkan Islamophobia Pecah Belah Bangsa

Dua rider lainnya, Marc Marquez dan Joan Mir sukses melaju pada sesi kualifikasi pertama.

Sayang Marquez gagal meraih grid terdepan setelah hanya menempati posisi keenam, Mir sendiri berada di urutan kesembilan.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Crash.net


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x