'Mas Menteri' Nadiem Makarim Berulang Tahun ke-36, Polemik PPDB Agar Selesai Jadi Doa Warganet

- 4 Juli 2020, 21:39 WIB
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim dalam peluncuran kebijakan Merdeka Belajar episode III tentang perubahan mekanisme dana BOS di Jakarta pada Jumat, 13 April 2020.*
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim dalam peluncuran kebijakan Merdeka Belajar episode III tentang perubahan mekanisme dana BOS di Jakarta pada Jumat, 13 April 2020.* /ANTARA/

PR DEPOK - Peran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) sejak awal pelantikan menuai sorotan publik. Sorotan tersebut lantaran pengisi posisi Mendikbud adalah yang termuda di antara yang lain.

Presiden Jokowi menunjuk mantan bos Gojek, Nadiem Anwar Makarim sebagai Mendikbud yang baru yang memiliki tugas dalam mengurusi persoalan pendidikan umum dari tingkat dini hingga perguruan tinggi. Tidak hanya itu, persoalan perihal kebudayaan juga menjadi tanggung jawab 'mas menteri'

Terpilih saat masih berusia 35 tahun sebagai menteri termuda, kini Nadiem Makarim baru saja merayakan hari bahagianya yang telah menginjak usia ke-36 tahun.

Baca Juga: Viral Makam di Tepi Jalan Kampung di Solo, Diduga Milik Sosok 'Robin Hood' yang Tidak Tergusur 

Nadiem Makarim pun mendapatkan ucapan Selamat Ulang Tahun yang disampaikan dalam Konferensi Forum Rektor Indonesia Tahun 2020 yang dilaksanakan secara virtual pada Sabtu, 4 Juli 2020.

Selain memberi ucapan selamat ulang tahun, Ketua Forum Rektor Indonesia Yos Johan Utama menyampaikan doa untuk Nadiem Makarim.

"Mohon izin Bapak Presiden, karena hari ini bertepatan dengan hari lahir Mendikbud Nadiem Makarim, saya mewakili Forum Rektor Indonesia ingin mengucapkan selamat ulang tahun untuk Bapak Mendikbud Nadiem Makarim yang berulang tahun pada hari ini. Semoga dilimpahi panjang umur dan barokah," ujar Johan secara virtual.

Ucapan selamat ulang tahun untuk Nadiem juga disampaikan di beberapa lini masa sosial media seperti Twitter dan Instagram.

Baca Juga: Peran Mensos Disinggung dalam Reshuffle Kabinet, Istri Juliari Batubara Pasrah 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x