Perbarui Fitur, LinkedIn Terdapat Khursus Online dengan Fitur 'Career Explorer'

- 29 Oktober 2020, 16:59 WIB
Logo aplikasi LinkedIn.
Logo aplikasi LinkedIn. /PIXABAY/Photo Mix

PR DEPOK - LinkedIn merupakan platform pencarian pekerjaan yang banyak dipergunakan semua orang di dunia.

LinkedIn, merupakan platform buatan Microsoft yang kini memperbarui fitur pencarian kerja, mengingat banyak orang yang kehilangan pekerjaan terimbas dari pandemi Covid-19.

Dikutip dari laman Cnet, Kamis, 29 Oktober 2020 LinkedIn saat ini sedang menguji coba fitur baru bernama 'career explorer', yaitu menunjukkan kepada pencari kerja keahlian yang dimiliki berkaitan dengan bidang apa saja dan keterampilan apa yang perlu dimiliki.

Baca Juga: Kunjungi Indonesia, Mike Pompeo Bahas Soal Laut China Selatan

Pengguna LinkedIn akan diarahkan ke kursus online untuk mempelajari hal baru.

Adapun beberapa kursus yang ditawarkan pada platform tersebut, antara lain programming, pemasaran digital, finansial dan analisis data.

"Dalam lingkungan ini, terus belajar dan berinvestasi terhadap keterampilan baru snagat penting bagi pencari kerja agar mereka bisa kembali bekerja," kata pimpinan ekonomi di LinkedIn, Karin Kimbrough seperti dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari ANTARA.

Baca Juga: Dituduh Aniaya 4 Orang karena Halusinasi, RI Berhasil Bebaskan WNI di Malaysia dari Hukuman Mati

Platform ini juga membantu pengguna mempersiapkan wawancara kerja, yakni memberikan pertanyaan yang umum ditanyakan di bidang pemasaran, penjualan dan manajemen produk.

LinkedIn memperkirakan akan ada 150 juta pekerjaan yang berkaitan dengan teknologi baru tahun depan, antara lain membutuhkan insiyur perangkat lunak, staf penjualan, manajer proyek dan administrator TI.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: CNET ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x