Cara Mengisi Alamat di Kartu Prakerja Sesuai KTP agar Lolos Seleksi

4 Juli 2022, 11:15 WIB
Ilustrasi. Simak informasi lengkap mengenai tata cara mengisi alamat Kartu Prakerja sesuai KTP agar lolos seleksi. /Instagram.com/@prakerja.go.id.

PR DEPOK – Bagaimana cara mengisi alamat di Kartu Prakerja sesuai KTP? Amati baik-baik caranya di dalam artikel ini.

Cara mengisi alamat di Kartu Prakerja sesuai KTP harus diperhatikan dengan seksama agar calon peserta bisa lolos seleksi.

Sebelum masuk ke pembahasan soal cara mengisi alamat di Kartu Prakerja, diketahui bahwa sejumlah pendaftar Kartu Prakerja justru menemui kendala.

Baca Juga: Sebanyak 20 Jemaah Haji Indonesia Wafat di Tanah Suci, Begini Penjelasan Kemenag

Salah satu kendala saat mengisi alamat Kartu Prakerja sesuai KTP yakni tidak sesuainya data Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil).

Lantas, bagaimana cara mengisi alamat sesuai KTP dan Dukcapil saat tahap pendaftaran Kartu Prakerja? Ikuti langkah-langkah mudah ini.

Cara Mengisi Alamat Kartu Prakerja Sesuai KTP

1. Saat verifikasi KTP dan Kartu Keluarga (KK), pastikan Anda telah mengisi NIK KTP dan nomor KK dengan benar

Baca Juga: Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 35 Online, Bisa Dapat Uang Rp600 Ribu!

2. Masuk ke bagian “Alamat Sesuai KTP” pada bagian “Isi Data Diri”

3. Isi “Nama Jalan” dengan format: “Nama Kampung (spasi) RT/RW”. Sebagai contoh: KP. INDAH JATI 001/002.

Penting untuk dicatat, dalam menulis RT/RW, tidak perlu mengetik “RT dan RW”, cukup dengan mengisi nomor RT dan RW saja.

Baca Juga: Siapa Pendiri Aksi Cepat Tanggap yang Trending di Twitter? Berikut Daftar Nama Petinggi Yayasan ACT Saat Ini

4. Apabila berhasil, selesaikan permintaan data diri lainnya untuk lanjut ke tahap verifikasi foto KTP

Jika alamat tempat tinggal sama dengan alamat yang tertera di KTP, bisa menggeser tombol “Sama dengan KTP”.

5. Centang kolom pernyataan “Dengan melanjutkan, saya menjamin telah mengisi semua data dengan jujur dan benar”

Baca Juga: Segera Login www.prakerja.go.id, Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 35 Dibuka! Simak Cara Daftarnya

6. Klik tombol “Lanjut”.

Setelah berhasil mengisi alamat Kartu Prakerja sesuai KTP, Anda akan beralih ke tahap verifikasi foto KTP.

Di sisi lain, bila alamat Kartu Prakerja sesuai KTP namun masih tidak sesuai data Dukcapil, silakan hubungi Dukcapil sesuai domisili.

Baca Juga: Cara Daftar PPDB Jakarta Tahap 3 Online 2022, Simak Estimasi Jadwal Pendaftaran untuk Jenjang SMA

Anda dapat menghubungi Dukcapil ke nomor 1500537 atau melalui email ke callcenter@dukcapil.kemendagri.go.id.

Demikian informasi lengkap mengenai tata cara mengisi alamat Kartu Prakerja sesuai KTP agar lolos seleksi.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Prakerja

Tags

Terkini

Terpopuler