BPNT 2023 Kapan Cair? Siapkan KTP untuk Cek Penerima di Link cekbansos.kemesos.go.id

4 Februari 2023, 11:33 WIB
Ilustrasi penyaluran BPNT /Kemensos/

PR DEPOK - Artikel ini memberikan informasi pencairan BPNT 2023 dan cara cek penerima di link cekbansos.kemensos.go.id.

BPNT 2023 disalurkan pemerintah agar keluarga miskin dan rentan miskin bisa memenuhi kebtuhan sehari-harinya.

Program Bantuan Pangan Non Tunai atau BPNT 2023 kemungkinan akan segera disalurkan pada bulan Februari 2023.

Baca Juga: Siap-Siap War! Simak Cara Beli Tiket Konser NCT DREAM di Jakarta via loket.com

BPNT 2023 ini disalurkan pada keluarga miskin atau rentan miskin yang sudah terdaftar di DTKS.

Jika ingin memastikan, masyarakat bisa cek nama penerima di cekbansos.kemensos.go.id.

Diketahui, BPNT ini akan cair berupa sembako yang nominalnya sebesar Rp200.000 per bulan atau 2,4 juta per tahun.

Terkait jadwal pencairan BPNT di Februari 2023, hingga saat ini belum ada keterangan lebih lanjut dari Kemensos.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Jadwal hingga Kategori Pinjaman KUR BRI 2023

Melihat waktu ke belakang, biasanya bansos akan disalurkan pemerintah diperkirakan akan cair pada tanggal 1-28 Februari 2023.

Penerima bansos ini memiliki kriteria yaitu:

1. Penerima berasal dari keluarga miskin atau rentan miskin

2. Penerima bukan berasal dari keluarga TNI

Baca Juga: Jadwal Puasa Ayyamul Bidh di Bulan Februari 2023 Lengkap dengan Bacaan Niat

3. Penerima juga bukan berasal dari keluarga Polri

4. Penerima bukan dari keluarga ASN

5. Penerima sudah terdaftar di DTKS

Berikut ini cara cek penerima bansos BPNT 2023:

Baca Juga: Bansos PKH Tahap 1 Februari 2023 Kapan Cair? Akses Link cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Penerima

1. Siapkan KTP

2. Buka situs cek.bansos.kemensos.go.id

3. Masukan data penerima

4. Isi Provinsi, kabupaten, kecamatan, kota, dan Desa

Baca Juga: Menahan Kentut Bisa Membahayakan Tubuh dan Saluran Pencernaan, Simak Pernyataan Ahli

5. Masukan nama lengkap

6. Isi kode di kotak kode

7. Klik Cari Data, lalu tunggu beberapa saat hingga dilayar muncul nama penerima dan jenis bansos yang akan didapat.

Demikian informasi cara cek penerima BPNT 2023 yang akan cair Februari.***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler