Bansos PKH Tahap 3 2023 Cair Tanggal Berapa di Bulan Agustus? Cek Estimasinya di Sini

14 Agustus 2023, 08:27 WIB
Ilustrasi penerima PKH tahap 3 2023. /FransiscoCarollio/ANTARA FOTO

PR DEPOK – Ketahui informasi mengenai estimasi bansos PKH tahap 3 2023 cair tanggal berapa di bulan Agustus ini. 

Banyak masyarakat yang hingga saat ini masih menantikan pencairan salah satu bansos reguler yaitu bansos PKH tahap 3 2023.

Bansos PKH tahap 3 2023 merupakan bansos dari pemerintah yang dijadwalkan cair sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan yaitu dari bulan Juli, Agustus, dan September 2023.

Baca Juga: Daftar Rekomendasi Bakso Terenak di Kawasan Wilayah Karawang Barat

Memasuki pertengahan bulan Agustus, masih banyak masyarakat yang kabarnya belum mendapatkan pencairan bansos PKH tahap 3 2023 di daerahnya.

Karena ini, banyak masyarakat yang bertanya-tanya terkait tanggal berapa sebenarnya bansos PKH tahap 3 2023 cair di bulan Agustus 2023.

Pencairan bansos PKH tahap 3 2023 ini diprediksi akan cair kepada masyarakat penerima bansos mulai tanggal 15 Agustus hingga 31 Agustus 2023 secara bertahap.

Baca Juga: 8 Kuliner Gudeg di Wates, Jogjakarta yang Paling Populer, Berikut Lokasinya

Sama seperti pencairan sebelumnya, pencairan bansos PKH tahap 3 2023 ini akan dilakukan secara bertahap yang mana setiap daerah akan memiliki tanggal pencairan yang berbeda-beda.

Dengan demikian, masyarakat yang sudah terdaftar di DTKS Kemensos disarankan untuk tetap menunggu karena pencairan bansos PKH tahap 3 2023 ini biasanya tidak akan cair secara serentak.

Bagi masyarakat yang nantinya tidak mendapat pencairan bansos PKH tahap 3 2023 hingga akhir bulan Agustus, masyarakat tidak perlu khawatir karena bansos ini akan kembali cair di bulan September 2023 asalkan nama masyarakat masih terdaftar di DTKS Kemensos.

Baca Juga: Cek Penerima Bantuan Pangan Non Tunai atau BPNT Agustus 2023 Pakai KTP di cekbansos.kemensos.go.id

Untuk mengetahui apakah nama masyarakat masih terdaftar di DTKS Kemensos atau tidak, masyarakat bisa segera mengecek statusnya secara online, berikut adalah caranya.

1. Akses link cekbansos.kemensos.go.id

2. Masukan nama, alamat serta kode verifikasi

3. Klik “Cari Data”

Baca Juga: Maknyus! 7 Rekomendasi Ayam Geprek Terenak dengan Penilaian Tertinggi di Sukoharjo

Apabila masyarakat masih terdaftar sebagai penerima bansos PKH tahap 3 2023, maka semua data diri masyarakat serta status dan periode pencairan bansos akan muncul di layar.

Adapun besaran bansos PKH tahap 3 2023 masih sama dengan tahap sebelumnya yaitu sebesar Rp225.000 hingga Rp750.000. Bansos ini akan diberikan kepada tujuh kategori masyarakat, yaitu ibu hamil, balita, lansia, penyandang disabilitas, anak sekolah SD, anak sekolah SMP, dan anak sekolah SMA.

Demikian informasi mengenai bansos PKH tahap 3 2023 cair tanggal berapa di bulan Agustus.***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler