Bansos PKH 2023 Sudah Cair, Segera Cek Informasi Nama Penerima Manfaat di cekbansos.kemensos.go.id

- 14 Maret 2023, 09:33 WIB
Ilustrasi peneirma PKH 2023.
Ilustrasi peneirma PKH 2023. /ANTARA/Adiwinata Solihin/

PR DEPOK - Salah satu langkah pemerintah untuk membantu masyarakat kurang mampu secara finansial di tahun ini adalah bansos Program Keluarga Harapan atau PKH 2023.

PKH 2023 memberikan bantuan sosial kepada masyarakat miskin dalam bentuk bantuan uang tunai yang dicairkan setiap 3 bulan sekali atau 4 tahap dalam setahun.

Untuk menjamin pemerataan pembagian bansos PKH 2023, masyarakat didorong untuk melakukan pendaftaran di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Baca Juga: Bansos PKH dan BPNT 2023 Cair Bersamaan Bulan Ini, Cek Nama Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

Nominal bansos PKH 2023 disalurkan sesuai dengan kategori, berikut kategorinya:

1. Ibu hamil 3 juta per tahun

2. Disabilitas 2,4 juta per tahun

3. Lansia 2,4 juta per tahun

Baca Juga: BRI Liga 1: Preview dan Live Streaming Dewa United vs Barito Putera Sore Ini

4. Anak usia dini 0-6 tahun 3 juta per tahun

5. SD sederajat 900.000 per tahun

6. SMP sederajat 1,5 juta per tahun

7. SMA sederajat 2 juta per tahun

Baca Juga: Lirik Lagu Set Me Free - TWICE, Korean Version dengan Terjemahan Bahasa Indonesia

Bansos PKH 2023 bakal disalurkan secara bertahap per 3 bulan sekali dalam 4 kali tahapan.

Besaran dana disalurkan kepada masing-masing kategori mulai dari 225.000 hingga 750.000.

Bansos PKH 2023 dibagikan oleh pemerintah melalui Kemensos RI. Kemensos RI membangun sinergi dengan bank Himbara dan kantor Pos agar bansos PKH 2023 dapat tersalurkan secara penuh kepada KPM.

Baca Juga: Mudik Gratis 2023 Kuota Terbatas Sudah Dibuka, Ini Syarat, Cara Daftar, dan Daftar Kota Tujuan Arus Mudik

Bansos PKH 2023 sudah cair pada beberapa hari yang lalu. Bansos yang cair merupakan termasuk dalam tahap 1.

Informasi soal bansos PKH 2023 sudah cair dan nama penerima bansos bisa diperiksa di secara digital yaitu lewat cekbansos.kemensos.go.id.

Berikut langkah-langkah cek nama penerima bansos secara digital:

1. Masuk situs cekbansos.kemensos.go.id

Baca Juga: Ramalan Zodiak Scorpio dan Sagitarius Hari Ini dan Besok 14–15 Maret 2023: Hindari Stres, Keuangan Meningkat

2. Isi Provinsi, Kecamatan, Kabupaten, Kelurahan, Kota dan Desa

3. Isi nama sesuai KTP

4. Masukan kode yang tersedia dalam kotak

Baca Juga: Ramalan Zodiak Taurus dan Gemini Hari Ini dan Besok 14–15 Maret 2023: Karier Berkembang Pesat

5. Klik Cari Data

Setelah itu, hasil pencarian akan menampilkan informasi nama penerima bansos PKH secara komprehensif.

Bagi masyarakat yang belum mendaftar bansos PKH 2023 bisa melakukan pendaftaran pada tahap berikutnya pada April-Juni 2023.***

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah