Cek Online Penerima Bansos Beras 10 Kg, Begini Caranya dengan Menggunakan HP

- 27 Maret 2023, 17:33 WIB
Ilustrasi - Pengecekan penerima bansos beras 10 kg secara online melalui HP untuk keperluan Ramadhan 2023.
Ilustrasi - Pengecekan penerima bansos beras 10 kg secara online melalui HP untuk keperluan Ramadhan 2023. /Muhammad Bagus Khoirunas/Antara

PR DEPOK - Ketahui apakah Anda berhak menerima bansos beras 10 kg dari pemerintah yang akan segera dicairkan.

 

Cara cek online penerima bansos beras 10 kg kini lebih mudah dilakukan karena hanya dengan menggunakan HP.

Dalam artikel ini akan dibahas cara mudah dan praktis untuk melakukan pengecekan penerima bansos beras 10 kg secara online melalui HP.

Bansos beras 10 kg ini akan disalurkan tepat saat momentum Ramadhan 2023, dimana kebutuhan masyarakat sedang meningkat tajam.

Baca Juga: Mudik Gratis 2023 dari Pemprov DKI Jakarta: Begini Syarat dan Cara Pengajuannya Online dan Offline

Mengecek Penerima Bansos Beras 10 Kg

Masyarakat dapat langsung mengecek nama yang bakal menerima bansos ini, yang diberikan untuk KPM di DTKS Kementerian Sosial.

 

Pengecekan ini dilakukan dengan mengunjungi link resmi cekbansos.kemensos.go.id.

Untuk cara selengkapnya dapat dilihat seperti dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari Kemensos berikut ini.

Baca Juga: Dapatkan Dana Rp600.000 dari Kartu Prakerja: Bisa Beli Sembako , Namun Perhatikan Hal Ini

1. Buka link cekbansos.kemensos.go.id melalui browser HP atau KLIK DI SINI.

2. Pilih wilayah yang terdiri dari Provinsi, Kabupaten/ Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.

 

3. Isikan nama lengkap Anda sesuai KTP pada bagian 'NAMA PM'.

4. Masukkan sejumlah kode captcha yang tertera pada kolom dashboard. Jika kode diangap tidak jelas, silahkan klik tombol 'Refresh'.

Baca Juga: Pasti Cair! KUR BRI 2023: Syarat Lengkap untuk Ajukan Pinjaman Hingga Rp500 Juta

5. Selanjutnya, klik tombol 'CARI DATA'.

Kemudian sistem akan mengecek apakah data wilayah dan nama Anda terdaftar sebagai KPM di DTKS Kemensos.

 

Jika wilayah dan nama terdaftar, maka sistem akan menampilkan data KPM berupa nama penerima, umur, jenis bansos, keterangan status, dan periode penyaluran..

Jika nama yang dicari terdaftar sebagai KPM BPNT atau PKH, maka ia berhak menerima10 kg beras yang merupakan bansos pangan pada tahun 2023.

Baca Juga: Buka Aplikasi Cek Bansos, Tuk Bisa Cairkan PKH dan BPNT 2023 dengan Mengikuti Langkah-langkah Berikut

Selain itu, masyarakat yang namanya teridentifikasi terdaftar sebagai penerima 10 kg beras, dapat langsung menghubungi RT/RW atau aparat Desa/Kelurahan setempat.

Ada Tambahan Lain selain Bansos Beras 10 Kg

 

Selain bantuan beras 10 kg, ada bantuan tambahan lainnya berupa daging ayam dan telur gratis.

Namun, tidak semua penerima bantuan beras 10 kg akan menerima tambahan daging ayam dan telur gratis.

Baca Juga: Intip Tanda Pencairan Bansos dengan Login di cekbansos.kemensos.go.id untuk Tarik Tunai di Kantor Pos

Bantuan tambahan daging ayam dan telur gratis hanya akan diberikan kepada penerima 10 kg beras dari KPM yang memiliki balita atau anak yang berpotensi mengalami stunting.

Demikian informasi tentang cara cek online penerima bansos beras 10 kg dengan menggunakan HP.***

Editor: Cecev Handoyo

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x