Lebaran 2023, Bansos BPNT April 2023 dan PKH Cair ke 3,2 Juta KPM? Cek Nama Penerima di Sini

- 20 April 2023, 15:10 WIB
Simak cara cek daftar penerima bansos BPNT dan PKH tahap 2 April 2023.
Simak cara cek daftar penerima bansos BPNT dan PKH tahap 2 April 2023. /ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha.

Bansos BPNT April 2023 merupakan program Pemerintah dalam rangka mengupayakan membantu kebutuhan pokok masyarakat kurang mampu atau rentan miskin.

Timeline penyaluran bansos BPNT 2023 ini dilakukan setiap bulan sekali dengan nominal Rp200.000 per bulan untuk masing masing KPM.

Baca Juga: Kapan Gerhana Matahari Hibrid 20 April 2023 di Jawa Barat? Ini Waktu Sholat Gerhana di Depok, hingga Bandung

Bansos BPNT 2023 ini telah dicairkan kepada sejumlah KPM dalam bentuk tunai pada tahap pertama sejumlah Rp400.000 untuk periode Januari dan Februari.

Ramai diperbincangkan oleh warganet bansos BPNT April 2023 akan cair sebelum Lebaran 2023.

Selain BPNT April 2023, PT Pos Indonesia masih terus berupaya menyalurkan bansos PKH tahap 1 kepada 3,2 juta KPM hingga sebelum Lebaran 2023 ini.

Baca Juga: Bansos PKH Tahap 2 2023 Nominal Rp600.000 Cair untuk Nama Ini, Cek Segera Penerimanya di Link Berikut

"Dari jumlah awal 1,1 juta KPM, kami menerima tambahan sebanyak total 3,1 juta KPM, hampir mencapai 3,2 juta KPM. Saat ini, sekitar 80 persen dari jumlah tersebut telah disalurkan. Kami masih memiliki waktu maksimal dua minggu untuk menyelesaikan penyaluran kepada seluruh 3,2 juta KPM," kata Faizal R Djoemadi, selaku Direktur Utama PT Pos Indonesia (Persero).

KPM dapat melakukan pencairannya dengan mengecek saldo KKS atau mengunjungi Kantor Pos.

Namun sebelum melakukan pencairan dana perlunya mengecek daftar penerima bansos PKH Tahap 1 dan BPNT April 2023 dengan mengakses link cekbansos.kemensos.go.id.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah