PKH Tahap 2 2023 akan Cair di Tanggal Ini, Login Link untuk Cek Daftar Penerimanya

- 7 Mei 2023, 14:43 WIB
Ilustrasi - Bantuan PKH tahap 2 2023 kabarnya segera dicairkan di bulan Mei 2023 ini.
Ilustrasi - Bantuan PKH tahap 2 2023 kabarnya segera dicairkan di bulan Mei 2023 ini. /ANTARA/HO-Humas Kota Pekalongan/

PR DEPOK – Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bantuan PKH tahap 2 2023 kini bisa gembira.

 

Pasalnya, bantuan PKH tahap 2 2023 kabarnya segera dicairkan di bulan Mei 2023 ini.

Untuk itu, KPM PKH tahap 2 2023 bisa segera cek daftar penerimanya dengan cara login di link cekbansos.kemensos.go.id.

Informasi selengkapnya terkait PKH tahap 2 2023 yang akan segera dicairkan bisa disimak di artikel ini.

Baca Juga: BPNT 2023 Cair Lagi, Segera Cek Penerimanya di cekbansos.kemensos.go.id, Khusus untuk Penyaluran Bulan Mei!

Dana Program Keluarga Harapan (PKH) akan disalurkan kepada masyarakat miskin yang masuk ke dalam kategori tertentu dengan besaran yang bervariasi.

Kategori untuk Keluarga Penerima Manfaat atau KPM PKH harus memenuhi minimal memiliki salah satu syarat berikut ini:

 

1. Ibu hamil atau yang sedang menyusui.

2. Balita atau anak yang berumur 0-6 tahun.

Baca Juga: Biar Hemat Waktu! Begini Cara Buka Rekening BNI secara Online Tak Perlu ke Kantor Cabang, Syaratnya Gampang

3. Anak yang sedang bersekolah di jenjang SD/MI atau sederajat.

4. Anak yang sedang bersekolah di jenjang SMP/MTs atau sederajat.

 

5. Anak yang sedang bersekolah di jenjang SMA/MA atau sederajat.

6. Anak berumur 6-21 tahun namun belum menyelesaikan wajib belajar 12 tahun.

Baca Juga: Raih Pekerjaan Impian dengan Cara Mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 52 yang Benar untuk Usia 18 ke Atas

7. Lansia atau lanjut usia.

8. Penyandang disabilitas.

 

Untuk mendapatkan dana bantuan sosial ini, maka masyarakat harus terdaftar sebagai KPM di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Setelah terdaftar di DTKS, masyarakat harus secara rutin mengecek statusnya dengan mengakses cekbansos.kemensos.go.id, untuk cek daftar penerimanya.

Baca Juga: Cara Daftar DTKS dan Cek Penerima Bansos yang Benar, Siapkan KTP untuk Dapatkan Manfaat Bantuan Sosial

Inilah cara mengecek daftar penerima PKH tahap 2 2023 yang akan segera dicairkan pemerintah.

- Login ke laman situs cekbansos.kemensos.go.id atau KLIK DI SINI.

 

- Masukkan data wilayah administrasi seperti Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.

- Tuliskan juga nama PM (Penerima Manfaat) sesuai KTP.

Baca Juga: 7 Syarat Daftar di DTKS DKI Jakarta 2023, Dapatkan Bansos dari Pemerintah dan Usulkan Diri Anda Sekarang!

- Lalu ketik sejumlah huruf kode captcha (dipisahkan spasi) yang ada dalam kolom dashboard.

- Seandainya huruf kode kurang jelas, maka klik ikon 'Refresh' agar mendapatkan huruf kode baru.

 

- Klik tombol 'CARI DATA'.

Sistem Cek Bansos selanjutnya akan mencari nama PM (Penerima Manfaat) sesuai wilayah yang dimasukkan tadi.

Baca Juga: Perhatikan Kode Ini! Dana PKH Mei 2023 Layak Anda Terima, Begini Caranya

Bagi masyarakat yang dintyatakan sebagai KPM, layar situs tersebut akan menampilkan informasi berupa nama lengkap, NIK, KTP, jenis bantuan sosial yang akan diterima serta status dan periode dalam penyalurannya.

PKH sendiri akan disalurkan dalam empat tahap setahun, dan kini telah memasuki periode penyaluran tahap 2.

 

Penyaluran tahap 2 ini akan berlangsung mulai hari ini sampai akhir bulan Juni 2023 nanti.

Namun, mengenai tanggal resmi penyalurannya akan diumumkan pihak Kemensos dan penyalur PKH kemudian.

Baca Juga: Cara Cek Bansos Mei 2023 secara Online, Dapatkan Dana Tunai dari Kemensos dengan Membuka Link Ini

Itulah informasi terkait PKH tahap 2 2023 akan cair di tanggal ini, cek daftar penerimanya di link resmi yang disediakan.***

Editor: Cecev Handoyo

Sumber: Kemensos Indonesia Baik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x