Jalani Vaksinasi Tahap ke-2, Arya Saloka Akui Rasakan Hal Ini

17 Mei 2021, 14:10 WIB
Pemain sinetron Ikatan Cinta, Arya Saloka. /Instagram/@arya.saloka

PR DEPOK - Pemeran Aldebaran dalam sinetron Ikatan Cinta, Arya Saloka menjalani vaksinasi Covid-19.

Diketahui Arya Saloka merupakan salah satu pemain sinetron Ikatan Cinta yang kini banyak diperbincangkan dan digemari publik.

Usai melakukan vaksinasi Covid-19 dosis pertama, saat ini Arya Saloka menjalani penyuntikan vaksin Covid-19 tahap kedua atau final.

Baca Juga: Buruh Gelar Aksi Demo Bela Palestina di 200 Kabupaten, Teddy: Mungkin Pimpinannya Ingin Ketemu Pejabat

Terlihat Arya Saloka menjalani penyuntikan vaksin Covid-19 ke-2 menggunakan layanan Drive Thru.

Arya Saloka datang dengan menggunakan mobil hitam dan mengenakan pakaian hitam simpel.

Setelah menjalani disuntik vaksin tahap kedua, Arya Saloka memberikan keterangan bahwa dia melakukan hal tersebut tanpa persiapan.

“Nggak ada di rumah tidur aja,” ujar Arya Saloka dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari kanal YouTube Intens Investigasi pada 17 Mei 2021.

Baca Juga: Sinopsis The Last Stand, Aksi Arnold Schwarzenegger Memburu Gembong Narkoba di Kota Perbatasan

Selama rangkaian vaksinasi, Arya menceritakan bahwa proses tersebut menurutnya aman-aman saja baginya atau tanpa efek samping.

“Alhamdulillah aman,” ujar salah satu pemain film Habibie Ainun 3.

Suami Putri Anne itu juga menjelaskan bahwa selama menjalani vaksinasi baik pada tahap pertama maupun tahap kedua tidak mengalami keluhan apapun.

“Tidak ada keluhan di vaksin pertama juga,” ucap Arya Saloka.

Saat ditanya bagaimana rasanya menjalani penyuntikkan vaksin, Arya Saloka menjelaskan bahwa tidak ada rasa yang aneh dan rasanya sama saja seperti disuntik pada umumnya.

Baca Juga: Masih Belum Punya Pasangan? Berikut 7 Tanda yang Jadi Alasan Sebaiknya Anda Tetap Jomlo

“Ya rasanya sama aja si disuntik, pernah disuntikan,” ujar Arya Saloka.

Lebih lanjut, Arya Saloka menjelaskan bahwa selama menjalani rangkaian program vaksinasi, efek yang ditimbulkan dari vaksin tersebut hanyalah rasa kantuk.

“Efeknya nggak ada palingan cuman ngantuk aja,” ujar Arya Saloka.***

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Intens Investigasi

Tags

Terkini

Terpopuler