Segera Rilis di Indonesia, Ini Tanggal dan Pengenalan 10 Karakter Eternals

25 Oktober 2021, 13:35 WIB
Film Eternals serial Marvel yang dirilis pada 5 November 2021 mendatang. /Instagram.com/@eternals

PR DEPOK – Eternals menjadi film paling ditunggu di dunia karena cerita mereka yang hidup lebih dulu dari The Avengers tim Iron Man.

Film Eternals ini menjadi salah satu korban mundurnya jadwal rilis akibat pandemi virus corona yang membuat bioskop seluruh dunia ditutup.

Dilansir Pikiranrakyat-Depok.com melalui IMDb, film Eternals akan dirilis seluruh dunia pada tanggal 5 November.

Baca Juga: Akui Cuek ke Nagita dan Bukan Tipe Suami Perhatian, Raffi Ahmad: Tapi Saat Dibutuhkan Gue Pasti Ada

Spesial untuk Indonesia dan beberapa negara lainnya akan mendapat jadwal lebih awal yaitu tanggal 3 November.

Kesempatan besar untuk mengetahui kisah mereka lebih dulu dari kebanyakan negara lainnya adalah hal yang gak boleh dilewatkan.

Sebagai salah satu negara dengan pencinta Marvel terbanyak, maka kita harus mengenal 10 karakter Eternals yang ada di film ini.

1. Sersi (Gemma Chan)

Dalam film ini sepertinya karakter Sersi yang akan di tonjolkan, melihat dari trailer yang dirilis Sersi banyak menjadi narator di dalamnya.

Kekuatannya adalah manipulasi materi dan memiliki ikatan dengan karakter Ikaris.

2. Ikaris (Richard Madden)

Merupakan seorang petarung yang sangat loyal dan mampu mengeluarkan laser dari matanya.

Ada scene menarik dimana dia dikatakan sebagai Superman yang memakai jubah oleh anaknya Phastos.

Baca Juga: Akui Cuek ke Nagita dan Bukan Tipe Suami Perhatian, Raffi Ahmad: Tapi Saat Dibutuhkan Gue Pasti Ada

3. Phastos (Brian Tyree Henry)

Seorang ilmuan yang mampu menciptakan segala sesuatu dan teknologi yang sangat keren.

4. Thena (Angelina Jolie)

Seorang petarung elit yang mampu membuat berbagai macam senjata.

5. Gilgamesh (Don Lee)

Seorang penjaga dan juga memiliki pukulan yang kuatnya sangat luar biasa

6. Makkari (Lauren Riddlof)

Anggota eternals yang mampu berlari dengan sangat cepat dan bisa mengeluarkan gelombang energi.

7. Druig (Barry Keoghan)

Sorang pengendali pikiran yang memiliki sifat bergerak sendiri sesuai keinginannya.

8. Sprite (Lia Mchugh)

Si kecil yang sebenarnya berusia lebih dari 7.000 tahun dan mampu membuat ilusi.

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta 25 Oktober 2021: Luluh dengan Ketulusan Hati Andin, Irvan Maafkan Elsa dan Mama Sarah?

9. Kingo (Kumali Nanjiani)

Diceritakan sebagai seorang artis bollywood dan juga mampu mengeluarkan tembakan dari tangannya.

10. Ajak (Salma Hayek)

Pemimpin para Eternals dan juga memiliki kekuatan untuk menyembuhkan segala sesuatu.

Telah dikonfirmasi bahwa mereka berlabel dan dibagi menjadi 2 divisi, Thinkers dan Fighters.***

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: IMDb

Tags

Terkini

Terpopuler