Bens Leo Meninggal Dunia, Addie MS Ungkap Jasa Almarhum dalam Karier Bermusiknya

29 November 2021, 16:26 WIB
Musisi Addie MS. /Instagram @addiems999

PR DEPOK – Pengamat musik  Benedictus Benny Hadi Utomo atau akrab dipanggil Bens Leo meninggal dunia.

Kabar meninggalnya Bens Leo kemudian mendapatkan sorotan dari komponis Addie MS.

Addie MS dalam keterangan tertulisnya menyampaikan ucapan selamat jalan kepada almarhum Bens Leo.

Baca Juga: Erick Thohir Resmi Jadi Banser dan Siap Jihad, Gus Umar: Subhanallah, Emang Mau Perang Sama Siapa?

Hal ini diungkapkan Addie MS melalui unggahan di media sosial Instagramnya @addiems999.

Selamat jalan, Mas Bens Leo...”

Setelah melalui berbagai ikhtiar yang terbaik oleh para dokter dan perawat RS Fatmawati, akhirnya kita semua harus ikhlaskan Mas Bens kembali ke Sang Pencipta,” kata Addie MS dikutip Pikiranrakyat-depok.com.

Lebih lanjut, Addie MS kemudian mengungkap jasa dari Bens Leo dalam karier bermusiknya.

Baca Juga: Sempat Pamitan, Ini Pesan Terakhir Ameer Azzikra kepada Syakir Daulay Sebelum Akhirnya Tutup Usia

Bens Leo disebut Addie merupakan wartawan musik pertama yang mewawancarainya 42 tahun silam yang kemudian dimuat di 2 halaman majalah Gadis.

Addie mengakui bahwa momen itu merupakan booster pertama dalam kariernya di bidang musik.

Mas Bens adalah wartawan musik pertama yang mewawancaraiku 42 tahun yang lalu, dan memuatnya di 2 halaman majalah Gadis” 

Itu merupakan booster pertama karierku di musik, saat sekelilingku meragukan pilihanku untuk hidup sebagai musisi,” tuturnya.

Baca Juga: Pesan Haru Rizky Billar-Lesti Kejora untuk Sang Anak: Kamu Harus Tahu Bahwa...

Addie mengaku ketika itu semakin diyakinkan oleh Bens Leo untuk terus berkarya di bidang musik.

Aku seperti diyakinkan oleh Mas Bens untuk terus berkarya,” ujarnya.

Addie kemudian mendoakan agar almarhum Bens Leo mendapatkan tempat yang terbaik di sisi-Nya.

Semoga Allah SWT menempatkan beliau di tempat terbaik di sisiNya. Amiin ya robbal alamiin,” ucapnya.

Baca Juga: Erick Thohir Jadi Anggota Banser, Gus Umar: Subhanallah, Emang Mau Perang Sama Siapa Pak?

Terakhir, Addie mengucapkan terima kasih kepada Bens Leo dan keluarga beserta tim dokter yang menangani sang pengamat musik.

Terima kasih, Mas Bens Terima kasih Mbak Pauline Endang yang telah mendampingi beliau dalam perjalanan keluarga yang penuh kasih, ananda Addo, Mbak Sylvia dan seluruh keluarga besar Mas Bens

Terima kasih buat dr. Loli, dr. Taufik dan semua dokter & perawat RS Fatmawati yang telah berjuang untuk Mas Bens,” tuturnya.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Tags

Terkini

Terpopuler