Lady Gaga Nangis Berlinang Air Mata, Minta Maaf Konser di Miami Dihentikan: Kami...

19 September 2022, 19:43 WIB
Lady Gaga terlihat menangis saat unggah video permintaan maaf akibat konser di Miami dihentikan akibat sambaran petir. /Instagram.com/@ladygaga.

PR DEPOK - Lady Gaga dikabarkan menangis setelah konsernya di Hard Rock Stadion di Miami terpaksa berhenti lebih awal.

Konser yang berlangsung selama akhir pekan dari Lady Gaga terpaksa dihentikan karena sambaran petir terlalu dekat dengan lokasi.

Kemudian, penyanyi berusia 36 tahun ini mengunggah video permintaan maafnya dengan penuh air mata ke akun Instagram-nya dan menjelaskan apa yang telah menimpanya.

"Kami benar-benar mencoba untuk menyelesaikan pertunjukan malam ini di Miami tetapi kami tidak bisa," kata Lady Gaga, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Daily Star.

Baca Juga: Sejarah Berdirinya Kota Bandung, Ini Titik Awal Lokasinya

"Bahkan ketika hujan berhenti, ada petir yang menyambar hingga mengenai tanah yang dekat dengan kami," ujar dia menambahkan.

Dalam video tersebut, sambil memegang mawar merah, Lady Gaga meminta maaf kepada seluruh fansnya karena harus mengakhiri pertunjukan lebih awal.

"Saya tidak tahu apa yang akan saya lakukan jika sesuatu terjadi pada siapa pun di antara penonton atau anggota kru saya. Saya minta maaf bahwa kami tidak dapat melakukan pertunjukan epik Rain On Me di tengah hujan," katanya.

Baca Juga: Login cekbansos.kemensos.go.id dengan KTP agar Bisa Cairkan BLT BBM Tahap 1 Rp300.000 di Kantor Pos

Pelantun lagu 'Shallow' ini kemudian mengambil buket mawar yang dilemparkan oleh seorang penggemar ke atas panggung dan berkata dia akan menghargai para fans selamanya.

Sebelum pertunjukan dibatalkan, para penggemar berkumpul di bawah bagian terlindung dari tempat tersebut dan menyanyikan lagu hit Gaga Rain On Me - diselingi oleh gemuruh guntur yang menakutkan.

Meskipun mereka kembali ke tempat duduk setelah hujan reda, penyelenggara memutuskan bahwa konser tidak aman untuk dilanjutkan.

Baca Juga: Syukuri Bisa Bantu Garuda Nusantara Lolos ke Piala Asia 2023, Robi Darwis: Pengalaman Luar Biasa

Lady Gaga hanya memiliki enam lagu tersisa untuk dibawakan pada malam terakhir tur Chromatica Ball-nya, sebelum terpaksa diberhentikan akibat cuaca buruk.

"Pulanglah dengan selamat, Tuhan memberkati Anda dan terima kasih telah datang ke pertunjukan," ungkapnya.

Lebih jauh, Tur Chromatica Ball Lady Gaga dimulai di Dusseldorf, Jerman, pada Juli lalu sebelum mengunjungi Swedia, Prancis, Belanda, Inggris, Jepang, dan Amerika Utara.

Baca Juga: Cara Daftar BLT BBM 2022 Online Secara Mandiri, Cuma Pakai 2 Dokumen Ini Bisa Dapat Bansos Kemensos Rp600.000

Dengan setlist termasuk Bad Romance, Poker Face, Born This Way, Edge Of Glory dan Stupid Love, tur ini telah memenangkan sambutan hangat untuk kombinasi set-piece yang dramatis dan narasi mengenai rasa trauma.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Tags

Terkini

Terpopuler