Abis Viral, Aldi Taher Ngajak Najwa Shihab Debat, Warganet: Dia Lagi Gak Butuh Hiburan Bang...

28 Mei 2023, 18:57 WIB
Kata warganet soal Aldi Taher ngajak Najwa Shihab debat. /Instagram @alditaher.official

PR DEPOK – Calon legislatif (caleg) yang diusung dari Partai Perindo, Aldi Taher menantang debat presenter sekaligus wartawan senior Najwa Shihab.

 

Padahal, Aldi Taher baru-baru ini viral lantaran dirinya melakukan wawancara di salah satu stasiun televisi. Ia menjadi perbincangan publik karena jawabannya yang di luar nalar.

Usai dari wawancara tersebut, tampaknya Aldi Taher tak puas hanya diwawancarai di satu program televisi, makanya ia secara gamblang menantang Najwa Shihab untuk berdebat dengannya.

"Bismillah saya tantang Najwa Shihab debat, berani????" di postingan Instagram resmi @alditaher.official yang PikiranRakyat-Depok.com pada Minggu, 28 Mei 2023.

Baca Juga: Link Nonton dan Spoiler Tale of the Nine Tailed 1938 Episode 8 Sub Indo, Pertarungan Besar Terjadi di Joseon

Postingan Aldi taher pun mendapat komentar beragam dari warganet.

"Jangan di gubris semuanya, dia lagi nyari suara biar dapet nyalegnya. Ga kebayang kalau wakil rakyat kaya gini," kata @instauf***.

"Lu yang bertingkah gue yang malu," ujar @ilhamwah***.

"Pasti Mba Najwaaa Kalahhhh Telakk sii kalau Debat sama Lord Aldi," tulis @cameliaput***.

Baca Juga: Sebuah Helikopter Jatuh di Area Perkebunan Teh Ciwidey

"Yaelah baru di nyinyir 'bingung' sama netizen saja sudah bangga dengan gelar "BINGUNG" WKWKWK, bang udah deh udah gak usah aneh-aneh, rakyat sekarang udah pinter-pinter pilih-pilih wakilnya," kata @dedisusan***.

"Najwa Shihab lagi nggak butuh hiburan bang. Kecuali beliau lagi bete, mungkin mau debat sama abang biar mood nya naik," kata @zssel***.

"Najwa Shihab gak akan berani, gak kebayang kalau Najwa Shihab kalah debat ama lu bang, bisa-bisa siaran mata Najwa berubah jadi mata Taher," kata @esasuk***.

Sebelumnya, Aldi Taher viral karena saat menjawab pertanyaan ia menyanyikan lagu Coldplay. Kemudian, saat menjawab dirinya mengaku bingung karena mencalonkan diri dari dua partai yang berbeda.

Baca Juga: Preview dan Link Streaming Liga Inggris Pekan Terakhir: Brentford vs Manchester City Minggu 28 Mei 2023

"Kalau ditanya kenapa (nyaleg dari dua parpol) saya juga bingung mbak, jujur mbak," kata Aldi Taher.

Akan tetapi, Aldi Taher meyakini bahwa dirinya kini sudah keluar dari PBB dan maju lewat Partai Perindo.

Selain itu, Aldi Taher juga mengaku, modal utama ia nyaleg diawali dengan 'Bismillah'.

Ia ingin sekali bisa membaca Al Quran di DPR/MPR RI agar dilihat oleh Ketua DPR RI Puan Maharani dan ketua MPR RI Bambang Soesatyo.

Baca Juga: Gurih nan Mantap! Berikut 7 Rekomendasi Batagor Enak di Bandung, Beberapa Sudah Legend!

"Jadi modalnya bismillah, saya mau jadi anggota DPR RI, doakan saya Insya Allah bisa duduk di Senayan. Saya ingin baca Al-Quran di sana, supaya Mbak Puan melihat, Pak Bamsoet melihat, Insya Allah menjadi contoh karena Insya Allah baca Al-Quran solusi ya," kata dia.***

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: Instagram @alditaher.official

Tags

Terkini

Terpopuler