Seorang Pria Ancam Bunuh Karyawan SM Entertainment, Alasannya Bikin Geleng-geleng Kepala!

11 Agustus 2023, 17:33 WIB
Seorang pria berinisial A (28), dilaporkan telah mengancam akan membunuh karyawan SM Entertainment, pada Selasa, 8 Agustus 2023.* //Pixabay/niekverlaan

PR DEPOK - Seorang pria berinisial A (28), dilaporkan telah mengancam akan membunuh karyawan SM Entertainment, pada Selasa, 8 Agustus 2023.

 

Ancaman tersebut disampaikan pelaku melalui sebuah situs komunitas online. A diketahui mengirimkan tulisan bermuatan intimidasi kepada Karyawan SM Entertainment.

Adapun ancaman yang diberikan A seperti, "Saya hanya akan memilih karyawan SM Entertainment di Seoul Forest Station dan membunuh 9 orang."

Ancaman yang disampaikan pelaku, langsung diselidiki pihak kepolisian. Hingga pada Jumat, 11 Agustus 2023, Kepolisian Gyeonggi Hanam, berhasil mencidug pelaku di kediamannya.

Baca Juga: 7 Warung Mie Ayam di Surabaya Rasanya Gurih dan Cita Rasa Khas, Ini Alamatnya

Dilansir dari Naver, pihak Kepolisian Gyeonggi Hanam, menangkap A dengan tuduhan intimidasi dan menghalangi hierarki publik.

Berdasarkan hasil penyelidikan Kepolisian Gyeonggi Hanam, terungkap dugaan motif pelaku mengancam karyawan SM Entertainment. Menurut, aparat penegak hukum, pria itu kesal gegara perasaannya tidak dibalas sang idol.

 

Diketahui, pria itu penggemar salah satu girl group yang berada di naungan agensi SM Entertainment. Selama hampir 10 tahun, pria itu mengaku pesan tak kunjung mendapatkan respon.

"Saya menyampaikan perasaan saya ke anggota girl grup melalui pesan pribadi atau DM di Instagram, tetapi dia tidak menerimanya. Jadi saya menulis ini (ancaman) karena marah," ujar A.

Baca Juga: 7 Nasi Padang Terenak dan Legendaris di Sukoharjo, Cek Alamat Lengkapnya di Sini

Lebih lanjut, pihak kepolisian setempat menduga adanya alibi dari penjelasan pelaku A. Pasalnya, pihak terkait telah menggeledah rumah dan menyita ponsel milik pelaku.

Berdasarkan penyelidikan, polisi meyakini adanya rencana kriminal tertentu yang dilakukan oleh pelaku. Diungkapkan aparat penegak hukum setempat, A menghidupi dirinya dengan pekerja paruh waktu.

 

Sementara itu, kasus ancaman pembunuhan melalui komunitas online tidak hanya mengancam karyawan SM Entertainment. Pada 8 Agustus 2023, Winter AESPA mendapatkan ancaman pembunuhan di bandara.

Dilansir dari Koreaboo, adapun ancaman yang dituliskan pelaku yaitu," menikam Winter dengan senjata dan membunuhnya selama kepergiannya."

Baca Juga: 8 Tempat Asyik Makan Sate Ayam di Cirebon: Cicipin Enaknya Yuk!

SM Entertainment yang menaungi Winter AESPA, telah melindungi idol tersebut dengan penjagaan ketat. Juga, pihaknya akan membawa permasalahan ini ke ranah hukum.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Tags

Terkini

Terpopuler