Sinopsis Film The Commuter: Kisah Liam Neeson Terjebak dalam Misi Pembunuhan di Kereta

- 1 September 2021, 14:25 WIB
Poster film The Commutter.
Poster film The Commutter. /Dok. IMDb/

PR DEPOK – Sinopsis film The Commuter tayang di Bioskop Trans TV malam ini Rabu, 1 September 2021 pukul 19.30 WIB.

The Commuter merupakan film hasil besutan sutradara Jaume Collet-Serra, serta ditulis oleh Byron Willinger, Philip de Blasi, dan Ryan Eagle.

Film The Commuter dibintangi oleh aktor kenamaan Liam Neeson, Vera Farmiga, Patrick Wilson, Jonathan Banks, Sam Neil, dan aktor kenamaan lainnya.

Baca Juga: Akui Ingin Meninggal Lebih Dulu dari Uya Kuya, Astrid Kuya: Dia Bisa Lebih Kuat, Lebih Sabar

Dilansir Pikiranrakyat-Depok.com dari situs IMDb, film The Commuter dirilis pada tahun 2018, dan berhasil mendapatkan rating 6,3/10.

Sinopsis film The Commuter berawal dari seorang yang bernama Michael McCauley yang menjalani setiap harinya rutinitas yang sama sebelum melakukan perjalanan.

Dia menghabiskan waktu dengan istrinya bernama Karen dan putranya Danny, sebelum naik kereta untuk bekerja.

Michael bekerja sebagai penjual asuransi jiwa. Namun, pada hari itu, bos Michael memanggilnya untuk menghadap, bosnya memberi tahu bahwa Michael diberhentikan dari kerjanya.

Baca Juga: Baru Gabung Arsenal, Takehiro Tomiyasu Dipuji Mikel Arteta: Dia Punya Kualitas Pertahanan Hebat

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: IMDb


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah