Munculnya Saipul Jamil di TV Disebut Bisa Picu Trauma Korban, Mustofa Nahrawardaya: Coba Tanya KPI

- 5 September 2021, 16:04 WIB
Humas Partai Ummat, Mustofa Nahrawardaya, mengomentari kontroversi Saipul Jamil muncul lagi di televisi.
Humas Partai Ummat, Mustofa Nahrawardaya, mengomentari kontroversi Saipul Jamil muncul lagi di televisi. /Instagram @TofaTofa_id

PR DEPOK - Publik saat ini tengah menyorot kebebasan Saipul Jamil yang seolah disambut meriah dan langsung banjir undangan masuk televisi.

Beragam kritik terlontar melihat respons sebagian publik terhadap Saipul Jamil yang dinilai tidak sepatutnya disambut sedemikian meriah.

Humas Partai Ummat, Mustofa Nahrawardaya pun turut menanggapi pro dan kontra kemunculan Saipul Jamil kembali di televisi.

Baca Juga: Permohonan Dikabulkan BNN, Coki Pardede Jalani Rehabilitasi di RSKO Cibubur

Mustofa Nahrawardaya lantas menyoroti pernyataan Komisi Perlindungan Anak Indonesia atau KPAI yang menilai kemunculan Saipul Jamil bisa memicu trauma pada korban.

Mustofa meminta agar KPAI bertanya langsung kepada KPI terkait masih diperbolehkannya sang pedangdut muncul di televisi usai bebas dari penjara.

"Coba tanya KPI," ujarnya, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari cuitan di akun Twitter pribadinya @TofaTofa_id.

Cuitan Mustofa Nahrawardaya.
Cuitan Mustofa Nahrawardaya. Tangkap layar Twitter @TofaTofa_id

Baca Juga: Ria Ricis Jemput Teuku Rushariandi di Bandara Usai Undangan Tersebar, Sinyal Hari H Semakin Dekat?

Untuk diketahui, sebelumnya KPAI mengatakan bahwa kemunculan pria yang akrab disapa Bang Ipul itu bisa menimbulkan trauma bagi korban pelecehan seksual yang dilakukan mantan suami Dewi Perssik itu.

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x