Sinopsis Film Constantine: Kisah Keanu Reeves Menyelamatkan Seorang dari Pengaruh Roh Jahat

- 4 November 2021, 13:24 WIB
Sinopsis Constantine yang mengisahkan Keanu Reeves yang selamatkan seseorang dari roh jahat, tayang di Trans TV Kamis  4 November 2021.
Sinopsis Constantine yang mengisahkan Keanu Reeves yang selamatkan seseorang dari roh jahat, tayang di Trans TV Kamis 4 November 2021. /IMDb

PR DEPOK – Berikut sinopsis film Constantine yang akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini Kamis, 4 November 2021 pukul 21.00 WIB.

Constantine merupakan film misteri aksi fantasi hasil garapan sutradara Francis Lawrence, serta ditulis oleh Jamie Delano, Garth Ennis dan Kevin Brodbin.

Film Constantine dibintangi oleh aktor kenamaan Keanu Reeves, Rachel Weisz, Djimon Hounsou, Shia LaBeouf, Max Baker, serta aktor kenamaan lainnya.

Baca Juga: Ridwan Kamil di PBB COP 26 Glasgow: Sungai Citarum Bukan Lagi Sungai Terkotor di Dunia

Dilansir Pikiranrakyat-Depok.com dari IMDb, film Constantine dirilis pada tahun 2005, dan berhasil mendapatkan rating 7,0/10.

Sinopsis film Constantine berawal dari seorang manusia bernama John Constantine, dia terlahir dengan karunia atau kutukan untuk melihat setan dan malaikat, yang menyamar sebagai manusia.

Setan dan malaikat tidak dapat membuat seseorang melakukan apapun, tetapi mereka dapat berbisik di telinga dan memberi dorongan untuk melakukan hal tersebut.

Baca Juga: Syifa Hadju dan Devano Ungkap Pengalaman Saat Main Bareng di Film 'Teluk Alaska'

Sebagai seorang anak, Constantine tidak bisa mengerti apa yang dia lihat, dan dia sudah muak dengan kehidupannya, dan ingin meninggalkan dunia dengan bunuh diri. Constantine diberi kekuatan luar biasa, dan menjadi penjaga Bumi.

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: IMDb


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah