Kasus Alec Baldwin Buat Dwayne Johnson Enggan Gunakan Senjata Asli saat Syuting Film

- 6 November 2021, 13:29 WIB
Berkaca dari peristiwa Alec Baldwin, Dawney Johnson enggan gunakan senjata api saat produksi film.
Berkaca dari peristiwa Alec Baldwin, Dawney Johnson enggan gunakan senjata api saat produksi film. / Instagram/therock

Dalam film "Red Notice", Dwayne Johnson bernasib sama dengan Alec Baldwin yang harus menggunakana senjata, namun The Rock enggan menggunakan senjata asli dan ia hanya menggunakan senjata karet.

“Saya tidak dapat berbicara untuk orang lain, tetapi saya dapat memberi tahu Anda, tanpa kejelasan di sini, bahwa film apapun yang telah kami buat bersama Seven Bucks Productions, film apapun, acara televisi apapun, atau apapun yang kami lakukan atau produksi, kami tidak akan menggunakan senjata asli sama sekali. Kami akan beralih ke senjata karet dan kami tidak akan khawatir tentang berapa biayanya,” ujar Dwayne Johnson.

Baca Juga: Fadli Zon Soroti Aksi Densus 88 yang Sita Ratusan Kotak Amal Buntut Penangkapan Teroris: Islamofobia Akut!

Dwayne Johnson juga mengaku bahwa setelah mendapat kabar kasus kecelakan syuting dari Alec Baldwin, ia segera rapat dengan timnya untuk membahas beberapa perubahan agar lebih memperhatikan keselamatan dalam produksi filmnya.

"Saya suka bisnis film. Ada protokol dan tindakan keselamatan yang selalu kami ambil dalam bisnis film, kami sangat serius dan set ini adalah set yang aman. Kami bangga akan hal itu. Tapi kecelakaan memang (dapat) terjadi. Ketika hal seperti ini terjadi sebesar ini, (yaitu) memakan korban, saya pikir hal yang paling bijaksana dan paling cerdas untuk dilakukan adalah berhenti sejenak dan benar-benar memeriksa kembali bagaimana Anda akan bergerak maju dan bagaimana kita akan bekerja sama,” ujar Dwayne Johnson.

Ia menambahkan, dirinya bersama tim perusahaan miliknya memutuskan untuk tidak menggunakan senjata asli dalam produksi filmnya lagi.

Baca Juga: Kakinya Berdarah Saat Main Game, Melaney Ricardo Minta Santunan: Nggak Usah Uang, Dua Program Aja

“Film apapun yang kami buat yang dilakukan Seven Bucks dengan studio manapun, aturannya adalah kami tidak akan menggunakan senjata sungguhan. Itu saja,” ujar Dwayne Johnson menambahkan.***

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Variety


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x