Ke Erick Thohir, Prilly Latuconsina Akui Ribet Atur Waktu Usai Akuisisi Persikota, Kenapa?

- 8 Februari 2022, 11:50 WIB
Kepada Menteri BUMN Erick Thohir, Prilly Latuconsina akui ribet mengatur waktu setelah jadi pemilik Persikota sekaligus menjadi seorang produser film.
Kepada Menteri BUMN Erick Thohir, Prilly Latuconsina akui ribet mengatur waktu setelah jadi pemilik Persikota sekaligus menjadi seorang produser film. /Instagram.com/@prillylatuconsina./

Sejauh ini, katanya, telah merekrut anak-anak muda untuk mengatur pemasaran Persikota, juga tim di balik berjalannya rumah produksi miliknya.

Dengan demikian, meski konsentrasinya terbagi, perempuan berusia 25 tahun ini dapat menjalankan keduanya dengan baik.

Baca Juga: Pacaran dengan Rizky Febian, Mahalini Protes Lihat Sikap Putri Delina kepadanya hingga Beri Teguran

Diberitakan sebelumnya, Prilly Latuconsina mengumumkan bahwa dirinya bergabung sebagai pemilik Persikota Tangerang.

Melalui akun Instagram pribadinya, Prilly Latuconsina mengungkapkan bahwa langkah itu diawali dengan rasa sukanya menonton pertandingan sepak bola.

"Jadi diawali dari rasa suka saya nonton sepak bola, lama kelamaan penasaran, terus juga karena saya tipe orang yang suka banget sama hal-hal yang baru," tuturnya.

Baca Juga: Segera Login di ltmp.ac.id, Berikut Syarat dan Cara Pendaftaran Akun LTMPT Untuk SNMPTN dan SBMPTN 2022

"Saya suka mengelola bisnis, jadi saya mulai mempelajari bisnis di belakangnya seperti apa, dan mulai pengen tahu bagaimana sih caranya mengelola sepak bola," ucap dia lagi.

Dengan bergabung dalam dunia sepak bola, Prilly Latuconsina berniat untuk memajukan sepak bola di Indonesia.

"Berarti yang harus dibenahi dulu adalah grassroot-nya yaitu klub klub sepak bola," kata perempuan asli Tangerang ini.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Instagram @erickthohir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah