Ustaz Yusuf Mansur Klarifikasi Tuduhan Wirda Mansur yang Dianggap Berbohong Soal Lulusan Oxford: Nggak Ada

- 24 Februari 2022, 17:37 WIB
Ustaz Yusuf Mansur memberikan klarifikasi terkait tuduhan pada Wirda Mansur yang dianggap berbohong soal lulusan Oxford.
Ustaz Yusuf Mansur memberikan klarifikasi terkait tuduhan pada Wirda Mansur yang dianggap berbohong soal lulusan Oxford. /Instagram/@wirda_mansur.

PR DEPOK – Baru-baru ini, Wirda Mansur di sosial media diduga mendapat tuduhan bahwa dirinya berbohong soal kuliah atau lulusan Oxford.

Menanggapi sang anak yang dituduh berbohong soal lulusan Oxford, Yusuf Mansur selaku Ayah dari Wirda Mansur buka suara.

“Nggak ada yang ngaku-ngaku dari kami ya, dari saya Papahnya dan Wirda bahwa Wirda lulusan Oxford,” ujar Yusuf Mansur sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari kanal YouTube Populer Seleb pada 24 Februari 2022.

Baca Juga: Kuasa Hukum Jelaskan Doddy Sudrajat yang akan Pindahkan Makam Vanessa Angel: Rencana Itu Tetap

Kendati demikian, Yusuf Mansur menilai jika Wirda Mansur kapabel dan berpeluang untuk kuliah di Oxford.

“Bahwa Wirda sangat berpeluang kuliah di Oxford iya, karena pengalaman Internasional beliau mulai dari SD, dari SD, saya udah bawa keliling Nusantara dan ke mancanegara ketemu dengan Syekh-Syekh dan sebagainya,” ujar Yusuf Mansur.

Yusuf Mansur menjelaskan jika Wirda Mansur sejak SD, SMP sudah sekolah di luar negeri.

Baca Juga: Bukan Hanya Ukraina, Militer Rusia Ikut Campur Bantu Suriah hingga Warga Sipil Banyak Jadi Korban

“SMP kemudian di Jordan, Turki, SMA kemudian dititipin di Ustaz Shamsi Ali di New York, sekolah di sekolah Islam, resmi sekolah di sekolah Islam di New York kemudian pindah ke Washington DC,” ujar Yusuf Mansur.

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: YouTube Populer Seleb


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x