Netizen Prihatin, GFriend dan NUEST Putuskan Disband Usai HYBE Akuisisi Agensi Mereka

- 1 Maret 2022, 13:19 WIB
NUEST dikabarkan akan disband menyusul GFRIEND usai agensi diakuisisi HYBE.
NUEST dikabarkan akan disband menyusul GFRIEND usai agensi diakuisisi HYBE. /Twitter @NUESTNEWS

PR DEPOK - Kabar mengejutkan baru saja datang dari dunia K-Pop, di mana NUEST yang digawangi JR cs memutuskan akan disband atau bubar, setelah kontrak berakhir.

Diketahui sebelumnya, NUEST memutuskan bubar usai tiga anggota, yaitu JR, Aron, dan Ren memutuskan untuk tidak melanjutkan kontrak mereka dengan Pledis.

Kabar tersebut membuat netizen prihatin, pasalnya sebelumnya GFriend memutuskan untuk disband tak setelah HYBE mengakuisisi agensi mereka, sama seperti NUEST.

Baca Juga: Cara Sambungkan E-Wallet atau Nomor Rekening ke Akun Kartu Prakerja untuk Cairkan Insentif Rp3,55 Juta

Pada 28 Februari KST, seorang netizen turun ke komunitas online dan membuat postingan berjudul, "HYBE benar-benar menghancurkan grup".

Di sini, netizen menulis, "Setelah (HYBE) mengakuisisi label GFriend, mereka bubar. Setelah (HYBE) mengakuisisi label NUEST, mereka bubar. Anggota fromis_9 melakukan promosi, tetapi sangat berisiko."

"Ketika (HYBE) tidak memiliki cukup uang. Grup (di perusahaan mereka), mereka memperoleh grup dan menggunakannya. Tetapi ketika [grup] kehabisan popularitas dan setelah (HYBE) mendapat TXT dan ENHYPEN, mereka secara otomatis menoleh pada mereka," tulis netizen tersebut.

Baca Juga: Pemerintah Tambahkan Sinopharm sebagai Regimen Vaksin Booster di Indonesia

Ini terjadi setelah NUEST baru-baru ini mengumumkan keputusan mereka untuk bubar bulan depan.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Allkpop


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah