Taylor Swift Pecahkan Rekor, Kuasai 10 Tempat Teratas di Billboard Hot 100 Melalui Album 'Midnights'

- 1 November 2022, 11:28 WIB
Taylor Swift memecahkan rekor dengan menguasai 10 tempat teratas di Billboard Hot 100 melalui album 'Midnights'.
Taylor Swift memecahkan rekor dengan menguasai 10 tempat teratas di Billboard Hot 100 melalui album 'Midnights'. /YouTube/Taylor Swift.

PR DEPOK - Album 'Midnight' dari Taylor Swift yang dirilis pada 21 Oktober 2022 lalu, berhasil memecahkan rekor dengan lebih dari 1 juta penjualan album.

Bahkan, album ke-10 Taylor Swift menguasai 10 tempat teratas di Billboard Hot 100 dalam kurun waktu satu minggu.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari antaranews.com, lagu berjudul Anti-Hero pada album 'Midnights' menjadi single nomor satu yang kesembilannya di Hot 100.

Baca Juga: Cara Daftar Kartu Prakerja Online, Catat dan Simak Langkah-langkah Ini untuk Persiapan

Anti Hero merupakan lagu terlaris dan streamer terbaik Taylor Swift di tahun 2022, yang berhasil memperoleh 59,7 juta streams dan 32 juta penayangan.

Selain itu, lagu pertama dari album 'Midnights' dengan judul 'Lavender Haze' pada Billboard telah memiliki jumlah streaming sebanyak 41,4 juta.

Salah satu hal yang membuat album 'Midnights' bisa memecahkan rekor sebagai penjualan yang besar, diperkirakan karena ada jeda waktu cukup lama dari album 'Evermore' dan 'Folklore' yang rilis pada tahun 2020 silam.

Baca Juga: Cara Daftar BLT BBM Tahap 2 Online Bulan November 2022, Penuhi Persyaratan Ini Lalu Buka Aplikasi Cek Bansos

Album yang berisi 13 lagu ini mengacu pada angka keberuntungan bagi Taylor Swift, dan bahkan ia tidak menyangka soal rekor yang didapatkan di akhir tahun 2022.

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: ANTARA Twitter @taylorswift13


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x